Kedatangan Pemain AA Tiga Naga Ditunda, Ini Empat Poin Alasan Manajemen

Kedatangan Pemain AA Tiga Naga Ditunda, Ini Empat Poin Alasan Manajemen
Skuad Tiga Naga saat latihan sebelum Covid 19.

CELOTEHRIAU--Rencana Manajemen AA Tiga Naga untuk mengumpulkan pemain pada  3 Agustus, untuk persiapan lanjutan kompetisi  Liga 2 tahun 2020 kembali harus mengalami penundaan.

Hal itu ditegaskan Manajer AA Tiga Naga Hidayat kepada Celotehriau.com, Sabtu (1/8/2020).

"Hasil koordinasi dengan owner bapak Rudi Sinaga, melihat mencermati kondisi saat ini yang masih belum ada kejelasan dari  otoritas sepakbola tertinggi di tanah air, beliau menginstruksikan agar kedatangan para pemain Tiga Naga  ke Pekanbaru, ditunda dulu," kata Hidayat.

Pria yang akrab disapa Daday ini menuturkan, ada empat poin penting yang melatar belakangi keputusan ini.

Pertama, belum ada kejelasan lebih lanjut tentang keberlanjutan Liga dari LIB maupun PSSI, dan piala AFF di tunda hingga tahun 2021.

Kedua, tim Liga 1 yang sudah jelas dilanjutkan,  hingga sekarang manager meetingnya masih di tunda tunda.Dimana sejatinya digelar  17 juli 2020 lalu  Dan belum ada satupun klub  yang mengumpulkan pemain, 

Ketiga , grafik wabah covid-19 semakin merajalela, khususnya di Kota Pekanbaru.


Terakhir,  belum ada kejelasan regulasi liga 2, dari otoritas sepakbola tanah air PSSI  maupun operator liga PT LIB secara resmi. Dimana selama ini klub hanya tahu informasi dari bocoran media saja.

Empat poin inilah sebut Daday yang  membuat manajemen melakukan penundaan. Sebagaimana diketahui 
dari total 32 pemain, 24 pemain tinggal di luar Pekanbaru.8 pemain tinggal di Mess Pekanbaru.

"Para pemain Tiga Naga sudah rapid test di daerah mereka masing masing, termasuk yang di Pekanbaru.Bahkan sebahagian pemain sudah dibelikan tiket untuk ke Pekanbaru, terpaksa akibat cancel  hari ini saya me refund tiket yang sudah di beli," tutupnya.

Ya, sejatinya tim besutan  Feryandes Rozialta awal Agustus ini bakal menggeber latihan persiapan menghadapi lanjutan kompetisi yang bakal digelar Oktober 2020 mendatang.Namun melihat situasi saat ini semuanya harus tertunda tanpa kejelasan dari siempunya gawe PSSI dan PT Liga Indonesia Baru.

#sepakbola

Index

Berita Lainnya

Index