Pererat Silaturahmi, Babinsa Komsos dengan Staf Kelurahan Kota Tinggi 

Pererat Silaturahmi, Babinsa Komsos dengan Staf Kelurahan Kota Tinggi 

PEKANBARU, celotehriau.com-- Babinsa Koramil 02 Kota Kodim 0301 Pekanbaru Serka TM Sihite  mengawali kegiatan paginya dengan melakukan komunikasi sosial  dengan Staf Kelurahan bertempat di Kelurahan Kota Tinggi Kecamatan Pekanbaru, Selasa (29/11/2022).

Selain untuk menjalin silaturahmi dan bersinergi dengan Staf Kelurahan, Babinsa harus mampu menguasai wilayah binaannya,serta selalu bersinergi dengan perangkat yang ada.

Serka TM Sihite  mengungkapkan, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk implementasi dari Pembinaan Teritorial (Binter), guna menciptakan kebersamaan dan sinergitas dalam pelaksanaan tugas babinsa diwilayah binaanya, karena sebagai pembina teritotial harus berada di tengah-tengah warga binaannya.

" Pada komsos kali ini babinsa mengajak perangkat kelurahan untuk selalu mengingatkan warga agar selalu menjalankan protokol kesehatan walaupun saat ini sudah mengalami penurunan jumlah Covid yang signifikan," kata Sihite 

Kata Sihite, komunikasi yang baik dengan perangkat Kelurahan tentu memberikan multifier efek.Salahsatunya berbagai informasi dapat terdeteksi secara dini.

Meskipun kegiatan Komsos ini sambil bersilaturahmi di harapkan apa yang menjadi sasaran komsos tersebut dapat tercapai dengan baik.Babinsa memberikan apresiasi atas sambutan yang baik dari  para staf Kelurahan 

Sementara Rusdi salah seorang staf Kelurahan Kota Tinggi, mengucapkan terimakasih atas peran aktif Babinsa di setiap kegiatan yang ada di wilayah.

"Kami sangat senang dengan kehadiran dan aktifnya Babinsa,karena selalu menjadi garda terdepan dan inisiator di wilayah binaannya,".imbuhnya. (IUD)

Berita Lainnya

Index