MENUJU PON XXI 2024, Besok, Asprov PSSI Riau Serahkan Nama Skuad 200 Persen ke KONI Riau 

MENUJU PON XXI 2024, Besok, Asprov PSSI Riau Serahkan Nama Skuad 200 Persen ke KONI Riau 
Ketua Asprov PSSI Riau dan jajaran pengurus serta tim talent Scouting foto bersama dengan para pemain seleksi pra PON Riau, Ahad 26 Februari 2023. (Yudi Waldi/Celotehriau.com)

PEKANBARU, celotehriau.com -- Seleksi pemain pra PON Riau yang digelar Asosiasi Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Provinsi Riau sudah digelar, Ahad (26/2/2023).

Pemain yang mengikuti seleksi bahkan melebihi dari jumlah yang sudah ditetapkan yakni sebanyak 50 pemain.Jumlah itu bertambah setelah sehari menjelang hari H, seleksi digelar secara terbuka.

Dari 87 yang terdata sebanyak 67 pemain muda kelahiran 2003-2004 mengikuti seleksi menuju Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 di Aceh, Sumatera Utara.

"Seleksi ini adalah langkah awal PSSI Riau untuk meraih tiket lolos ke PON XXI 2024.Dan Asprov PSSI Riau mengucapkan terimakasih kepada seluruh pemain yang sudah hadir dan.mengikuti seleksi hari ini," kata Ketua Asprov PSSI Riau Edward Riansyah SE MM.

Asprov PSSI Riau kata Edu, pada Selasa 28 Februari 2023 akan segera menyerahkan 44 nama pemain yang masuk dalam skuad bayangan pra PON Riau." Asprov PSSI Riau akan melakukan sistem promo dan degradasi.Jadi saya berharap para pemain tetap berlatih untuk menjaga stamina," kata Edward Riansyah didampingi jajaran pengurus teras Asprov PSSI Riau.

Dalampada itu Sekretaris Umum Asprov PSSI Riau Agus Syamsir menambahkan, jika pra PON atau Porwil digelar pada bulan November 2023 ini, maka Asprov PSSI Riau akan melaksanakan TC berjalan mulai bulan Juli.

"Jika merujuk pada penyelenggaraan Iven pra PON atau Porwil, kita akan menggelar TC selama 4 bulan, satu bulan ditanggung Asprov PSSI Riau dan tiga bulan oleh KONI Riau.Dan diperkirakan sekitar bulan Juli akan dimulai," terangnya.

Disisi lain Bima Sakti selaku tim talent scouting menuturkan secara umum pemain yang mengikuti seleksi cukup memiliki potensi untuk berkembang.

"Gambaran secara umum pemain Riau memiliki potensi. Ada sekitar 30 an pemain yang saya lihat memiliki potensi berkembang dan bisa dimasukkan dalam tim bayangan PON yang memakai sistem promosi dan degradasi.Saya berharap seluruh pemain yang terpilih dan tidak tetap semangat berlatih," pungkasnya.

Para pemain yang mengikuti seleksi awal ini rata-rata pemain merupakan jebolan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) X 2022 dan kompetisi Liga 3 Asprov Riau.

Selain itu juga dari kabupaten Meranti yang absen pada Porprov Riau 2022 lalu.

Sebagaimana diketahui untuk meretas mimpi tampil diajang PON XXI 2024 ini, selain Ambrizal dan Lufti Yasin yang sudah ditunjuk sebagai pelatih sepakbola pra PON Riau, Asprov PSSI Riau juga menghadirkan Pelatih timnas U 16 dan asisten pelatih timnas SEA Games Coach Bima Sakti Tukiman dan ketua APSSI Riau Philep Hansen Maramis.

Turut hadir menyaksikan seleksi yang digelar di Stadion Utama Riau ini, Ketua Umum KONI Riau H Iskandar Hoesin,.Waketum Asprov PSSI Riau Asri Asril, Sekum Asprov Riau Agus Syamsir, jajaran Exco PSSI Riau Andi Oh dan Rosita serta para pengurus. (IUD)

Berita Lainnya

Index