Ibunda Ketua RT 02 Meninggal, Pelda Herman Cokro Babinsa Sukaramai Takziah ke Rumah Duka 

Ibunda Ketua RT 02 Meninggal, Pelda Herman Cokro Babinsa Sukaramai Takziah ke Rumah Duka 
Babinsa Kelurahan Sukaramai Pelda Herman Cokro saat menggotong keranda jenazah.(Celoteh riau.com)

CELOTEH RIAU--Kepedulian dan kemanunggalan TNI dengan rakyat  terjalin erat. Semua itu terlihat saat  Babinsa  Koramil 02 Kota Koramil 0301 Pekanbaru, Pelda Herman Cokro  melakukan takziah ke Ketua RT 02  RW 06 Kelurahan Sukaramai, Jumat (28/8/2020).

Selain, pembina teritorial Kelurahan Sukaramai ini, tampak hadir 
Lurah Sukaramai Amuerti, Sekretaris lurah Desna Dewi, Ketua KSK merangkap Ketua RW 07  Iswandi Tanjung, Ketua RW 06 Bpk Ade, Ketua RW 05 Bagindo Zarman.

Kedatangan para pentakziah ini di Jalam Sudirman Gang Ahmadi No 07 Kelurahan Sukaramai Kecamatan  Pekanbaru Kota disambut langsung Ketua RT 02 Azuardi yang berduka karena kehilangan ibunda tercintanya
almarhumah  Romaini yang meninggal diusia 86 tahun.

"Ini adalah bentuk kepedulian dan kemanunggalan TNI dengan  rakyat, pada salah satu warga yang kebetulan juga ketua RT 02 bapak Azuardi .Beliau kehilangan ibunda tercintanya yang meninggal pada hari Kamis, 27 Agustus 2020 pukul 20.30 WIB karena sakit," cerita Pelda Herman.

Babinsa yang sudah bertugas lebih 10 tahun di kelurahan Sukaramai ini  ikut berdukacita  dan mengucapkan belasungkawa serta mendoakan almarhumah husnul khotimah, dan bapak Ketua RT 02 Azuardi dan keluarga tabah dan ikhlas.

"Dengan bertakziah seperti ini, kedekatan TNI dengan Rakyat akan selalu terjalin dalam kegiatan apapun baik suka maupun duka.Babinsa selaku perpanjangan tangan TNI di tingkat kelurahan akan terus memberikan yang terbaik buat masyarakat, terutama memberikan dukungan moril kepada warga yang terkena musibah, ” ucapnya. 

Dari takziah ini juga kata Herman,  Babinsa dapat membangun komunikasi sosial sebagai wujud  kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Sehingga  mengetahui situasi kondisi Ekonomi, Politik, Sosial, Budaya, Pertahanan dan Keamanan di wilayah binaan.

#serba serbi

Index

Berita Lainnya

Index