Oppo Reno 5 Siap Masuk ke Indonesia 

Oppo Reno 5 Siap Masuk ke Indonesia 

CELOTEH RIAU--Public Relation Manager Oppo Indonesia, Aryo Meidianto mengkonfirmasi smartphone Oppo Reno 5 bakal masuk ke Indonesia.

Selama ini simpang siur Oppo Reno 5 yang akan diluncurkan bulan ini di sejumlah negara, ada yang menyebutnya peluncuran global digelar pada 10 Desember. Bocoran di dunia maya cuma foto dan spesifikasi Oppo Reno 5 yang masing terbatas.

"Yang sekarang baru bisa confirm Reno 5, karena ada dokumennya sertifikat resminya baru itu," kata Aryo, Kamis (3/12) malam.


Aryo menjelaskan, untuk seri Oppo Reno 5 Pro dan 5 Pro+ belum bisa dipastikan kapan bisa dibeli konsumen dalam negeri. Ini tergantung dari keputusan pihak prinsipal Oppo.

"Kalau yang pro dan edisi lainnya masih belum tahu karena bisa saja nama dan spesifikasinya beda sama di sini (di Indonesia dan sejumlah negara lain)," pungkas Aryo.

Berdasarkan siaran pers yang diterima CNNIndonesia.com hari ini, ponsel telah mendapat sertifikat perangkat dengan kode CPH 2159 yang sudah terdaftar dengan nomor sertifikat 71238/SDPPI/2020.


Sedangkan kode perangkat yang sama tercatat pula pada situs TKDN Kementerian Perindustrian dengan mendapatkan nilai TKDN sebesar 31.85 persen.

Lewat siaran persnya juga, Oppo Indonesia belum bisa memastikan spesifikasi dan harga Oppo Reno 5, namun yang pasti ponsel ini didukung sistem operasi ColorOS 11 yang berbasis Android 11.

Melansir Gizmochina, Oppo Reno 5 bakal memiliki layar AMOLED 6,43 inci.

Dari segi prosesor, Reno 5 ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 765G dan dibekali dengan baterai 4.300 mAh serta pengisian cepat sampai 65 watt.

Sesuai dengan bocoran, Reno 5 memiliki pengaturan quad camera yang mencakup kamera utama dari Sony IMX686 64 megapiksel, lensa ultrawide delapan megapiksel, dan sepasang lensa dua megapiksel.

#elektronik

Index

Berita Lainnya

Index