PPKM Diperpanjang, Babinsa -Bhabinkamtibmas Kompak Gelar Patroli PPKM 

PPKM Diperpanjang, Babinsa -Bhabinkamtibmas Kompak Gelar Patroli PPKM 

CELOTEH RIAU--Presiden Joko Widodo mengumumkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat  (PPKM) darurat sampai 25 Juli mendatang.

Keputusan presiden ini membuat Kota Pekanbaru yang sedianya memperpanjang PPKM skala Mikro  sampai 2 Agustus mendatang harus menyesuaikan dengan keputusan dari pusat.

Hal inilah yang disikapi TNI -Polri yang bertugas dilapangan.Seperti dilakukan para Babinsa -bhabinkamtibmas yang bertugas diwilayah teritorial terkecil yakni tingkat kelurahan.

Seperti terlihat Selasa (20/7/2021) malam, Babinsa Kelurahan Kotabaru Pelda Adi Yusuf bersama  Aiptu Kasnan babhinkamtibmas Kelurahan Kotabaru Polsek Kota yang melakukan patroli dan  penyekatan jalan di Jalan  Pangeran Hidayat Kecamatan Pekanbaru Kota.

Pada kesempatan itu Babinsa dan bhabinkamtibmas juga memberikan imbauan kepada warga dan pemilik usaha disepanjang jalan  agar semakin disiplin menerapkan protokol kesehatan.

"Bapak-bapak dan ibu-ibu, PPKM skala mikro diperpanjang sampai 25 Juli mendatang, untuk itu diharapkan kerjasama untuk menjadi perpanjangan tangan pemerintah memberikan imbauan kepada pelanggan memakai masker.Kemudian menutup usaha sampai pukul 21.00 WIB, dan tidak melayani makan ditempat tapi membungkus pesanan," pesannya. 

#serba serbi

Index

Berita Lainnya

Index