H-2 Tahun Baru, 28.054 Kendaraan Lintasi Dua Ruas Tol di Riau

Selasa, 31 Desember 2024 | 19:06:00 WIB

PEKANBARU  - H-2 Perayaan Tahun Baru, Volume Lalu Lintas (VLL) kendaraan yang melintas di ruas Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) tercatat sebanyak 125.839 kendaraan atau meningkat 38,50 persen dari VLL Normal.

"Tentu kondisi ini mencerminkan masih tingginya mobilitas masyarakat di periode liburan ini," kata EVP Sekretaris Perusahaan PT Hutama Karya (Persero) Adjib Al Hakim, Selasa (31/12/2024).

Adjib mengatakan, jumlah tersebut terdiri dari akumulasi dari beberapa ruas JTTS yang dikelola Hutama Karya. Termasuk dua ruas tol di Riau, yakni Pekanbaru-Dumai (Permai) dan Pekanbaru-XIII Koto Kampar yang menyumbang 28.054 kendaraan.

"Itu terdiri dari kendaraan yang melintasi Tol Pekanbaru-XIII Koto Kampar sebanyak 11.209 kendaraan atau meningkat 80,90 persen dari VLL normal. Kemudian kendaraan yang melintasi Tol Permai 16.845 kendaraan atau meningkat 21,62 persen dari VLL normal," terangnya.

Dia mengimbau kepada seluruh pengguna jalan tol untuk selalu memeriksa kondisi kendaraan sebelum mengemudi, memastikan kendaraan dalam kondisi prima, dan tidak mengemudi dalam keadaan mengantuk.

"Jika merasa mengantuk, harap menepi dan beristirahat sejenak. Pastikan juga Kartu Uang Elektronik dalam kondisi baik dan saldo tercukupi sebelum melakukan perjalanan. Kita SETUJU bahwa keselamatan adalah nomor satu," tutupnya.

Terkini