PEKANBARU - PSPS Pekanbaru masih akan menambah pemain baru untuk memperkuat Askar Bertuah pada babak 8 besar Liga 2. Apalagi, PSPS menargetkan lolos ke Liga 1.
Pelatih PSPS Pekanbaru, Aji Santoso mengatakan saat ini dirinya masih mencari pemain untuk memperkuat timnya.
Dikatakannya, PSPS masih membutuhkan stopper untuk mengisi skuadnya. Ia menilai, stopper yang ada saat ini masih muda dan kurang pengalaman.
"Kita sebenarnya masih mencari stopper, karena kita tahu pemain kita masih muda dan masih perlu jam terbang. Tapi kalau tidak ada ya kita siap dengan pemain yang ada saja," ujar Aji santoso, Minggu (12/1/2025).
Namun dalam proses pencarian pemain itu, dirinya mengaku sulit mendapatkan pemain. Untuk itu, apabila tidak mendapatkan pemain, dirinya tetap dengan skuad yang ada.
Untuk transfer pemain telah dibuka sejak 19 Desember 2024 hingga 15 Januari 2025. Artinya tinggal 3 hari lagi untuk Aji Santoso mencari pemain yang dibutuhkannya.
Diketahui, pada babak 8 besar nanti, PSPS akan bertemu kembali dengan Persiraja di Grup X. Kemudia PSPS juga bertemu dengan PSIM Yogyakarta sebagai runner-up Grup 2 dan Persibo Bojonegoro runner-up Grup 3.
Sementara di Grup Y, terdiri dari PSKC Cimahi, Bhayangkara FC, Persela Lamongan, dan Persijap Jepara.
Pada babak 8 besar ini, pertandingan tetap menerapkan sistem double round robin atau home and away. Setiap tim yang tergabung dalam grup akan saling bertemu di kandang dan tandang.