Pembangunan Jadi Prioritas, Syaiful Ardi Disambut Semarak Saat Jemput Aspirasi

Pembangunan Jadi Prioritas, Syaiful Ardi Disambut Semarak Saat Jemput Aspirasi
Wakil ketua DPRD Bengkalis Syaiful Ardi saat menjemput aspirasi warga.

DURI, celotehriau.com - Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis, Syaiful Ardi bercengkrama dengan masyarakat. Politisi PAN itu menjemput aspirasi dari warga Jalan Ampera RT 01 RW 05, Kelurahan Duri Timur, Kecamatan Mandau, Bengkalis, Senin (22/8/2022). 

Acara yang dinamakan reses sekaligus silaturahmi ini berlangsung di lapangan dekat pemukiman warga setempat. 

Reses kedua tahun 2022 tersebut dilakukannya sebagai upaya untuk mengakomodir aspirasi masyarakat setempat. 

Ketua RT 01 RW 05 Suhendra Setiawan mengatakan, bahwa masyarakat patut berbangga lantaran wakil rakyat yang duduk sebagai wakil Ketua DPRD Bengkalis ini hadir di tengah-tengah masyarakat. 

"Kita patut berbangga, karena mempercayai daerah ini untuk menjemput aspirasi warga. Saya mengajak warga agar solid supaya pembangunan di daerah ini merata," kata Hendra. 

Lurah Duri Timur Tommy Adi Putra juga mengungkapkan hal serupa. Dia berharap lewat kegiatan ini dapat memberikan perubahan yang lebih baik. 

Pada kesempatan itu, Syaiful Ardi mengatakan bahwa daerah yang maju adalah tercermin dari kekompakan warganya. 

"Maka itu saya mendorong warga untuk kompak dengan RT dan RW hingga Lurah, untuk mendukung pemerintah dalam pembangunan daerah," kata Syaiful. 

Ia menyebut, dengan kekompakan masyarakat pastinya akan tercipta suatu kesepakatan dan kekeluargaan yang kuat untuk membawa perubahan yang lebih baik bagi daerah. 

Wilayah tempat reses ini, juga menjadi fokus Syaiful Ardi dalam mengakomodir aspirasi masyarakat. 

"Tapi yang terpenting adalah kekompakan, kalau kita kompak maka semuanya jadi mudah. Daerah yang maju adalah yang warganya kompak untuk mendukung pemerintah dan wakil rakyatnya," ungkap Syaiful, yang tahun lalu juga reses di sini. 

Dalam agenda reses dan silaturahmi itu, warga pun mengusulkan aspirasinya mengenai infrastruktur, pendidikan hingga lapangan kerja. 

Syaiful mengaku akan berupaya semaksimal mungkin untuk memperjuangkan kebutuhan masyarakat Kelurahan Duri Timur tersebut.

 

 

Berita Lainnya

Index