Dalam Waktu Dekat, Firdaus Akan Evaluasi Pejabat Pemko

Dalam Waktu Dekat, Firdaus Akan Evaluasi Pejabat Pemko
Firdaus

CELOTEHRIAU.COM - Penyegaran pejabat di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru akan kembali digelar dalam waktu dekat. Namun, penyegaran atas hasil evaluasi diperuntukan bagi pejabat esselon III dan IV.

“Penyegaran yang akan kami lakukan itu teruntuk mesin organisasi di tiap OPD yakni esselon III dan IV,” kata Walikota Pekanbaru, Firdaus, Selasa (23/4/2019).

Firdaus menambahkan, pengisian pejabat yang akan dilakukan tersebut disebabkan karena adanya pejabat di lingkungan Pemko Pekanbaru yang masuk masa pensiun.

“Selain pensiun ada juga jabatan yang masih kosong, dan ini harus segera diisi agar mesin organisasi dapat berjalan maksimal,” ujarnya.

Saat disinggung apakah pengisian pejabat tidak termasuk bagi pejabat esselon II, Walikota Pekanbaru dua periode ini hanya menjawab diplomatis.

“Untuk esselon II belum. Proses untuk pengisian jabatan esselon II cukup panjang, karena harus ada assessment. Paling cepat mungkin selesai lebaran,” pungkasnya.

Berita Lainnya

Index