JELANG PILKADA 2020, Ini Nama Calon Kandidat Bupati Siak

JELANG PILKADA 2020, Ini Nama Calon Kandidat Bupati Siak

CELOTEHRIAU.COM- Menjelang Pilkada Siak 2020, sejumlah nama-nama kandidat mulai bermunculan. Bahkan mereka ada yang sudah bergerak membuat polling di berbagai media sosial.

Seperti dilansir CAKAPLAH.com, beberapa nama yang santer jadi perbincangan bakal maju. Selain nama Bupati Siak aktif saat ini, Drs H Alfedri, nama Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Siak, Indra Gunawan SE, juga disebut-sebut akan menjadi salah satu kandidat kuat.

Termasuk juga Sekretaris Daerah Siak Tengku Said Hamzah (Birokrat), politisi asal Demokrat, Sayyed Abu Bakar Assegaf dan Turyono (TNI aktif).

Selain itu juga muncul nama Suhartono, politisi asal Partai Demokrat yang pada pemilihan Bupati 2015 lalu menjadi rival pasangan Syamsuar-Alfedri. Kemudian ada nama Androy Ade Rianda, anggota DPRD asal Gerindra.

Sayyed Abu Bakar Assegaf mengatakan, jika ditunjuk oleh partainya, ia siap maju menjadi calon bupati Siak. "Jika ditugaskan partai saya siap jadi calon bupati. Lagi pula Siak memang kampung halaman saya," cakapnya, Selasa (11/6/2019).

Ia menjelaskan, meski belum membahas masalah ini dengan partainya, namun Sayed mengaku dukungan kepadanya sudah banyak.

"Banyak tokoh masyarakat dan pemuda Siak datang ke saya meminta kesediaan saya untuk memimpin Siak 2020. Mereka sangat berharap anak jati Siak memimpin Siak. Dan mereka juga melihat kinerja saya saat menjabat anggota DPR RI cukup baik," tambahnya.

Berikut profil singkat nama-nama kandidat Bupati dan Wakil Bupati Siak yang menjadi buah bibir di tengah-tengah masyarakat kabupaten Siak.

1. Drs H Alfedri

Alfedri adalah bupati Siak saat ini. Ketua DPD PAN Siak itu disebut-sebut bakal maju sebagai calon Bupati Siak untuk periode 2021-2026 sebagai petahana.

Mantan Pegawai Birokrasi itu berhasil mendampingi sebagai wakil bupati bersama Syamsuar selama 2 periode hingga ia dilantik sebagai bupati definitif menggantikan Syamsuar yang menang di Pilkada Riau.

2. Indra Gunawan SE

Politisi muda asal Partai Golkar ini pun disebut-sebut sebagai salah satu bakal calon kuat penantang petahana dalam pilbup Siak 2020 mendatang.

Indra saat ini menjabat Ketua DPRD Siak periode 2014-2019. Pada Pemilu lalu ia kembali berhasil duduk di kursi DPRD Siak. Ia berhasil membawa Partai Golkar menjadi kampiun dalam Pileg serentak itu, setidaknya hingga saat ini Golkar mampu meraih 8 kursi di dewan yang sebelumnya hanya 6 Kursi.

Selaku Ketua Tim Pemenangan, Indra berhasil mengantarkan Syamsuar - Alfedri sebagai Bupati dan Wakil Bupati Siak selama 2 periode. Ia pun pernah menjadi Ketua Karang Taruna kabupaten Siak dan Ketua KNPI Kabupaten siak. Sehingga sosok Indra tidak asing lagi bagi warga Siak. Ia juga dinilai sebagi tokoh muda yang mewakili generasi millineal pada Pilkada Siak 2020 mendatang.

3.Tengku Said Hamzah

TS Hamzah saat ini menjabat sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Siak. Sebelumnya ia juga pernah menjabat kepala Pengelola Keuangan Kabupaten Siak.

Tidak hanya pengalaman di birokrasi, TS Hamzah yang juga keturunan asli Sultan Kerajaan Siak ini tentunya menjadi tolok ukur sendiri bagi masyarakat Siak. Karena banyak harapan dari rakyat Siak untuk mendapatkan pemimpin dari putra asli kelahiran Siak.

4. Sayyed Abu Bakar Assegaf

Saat ini Sayyed Abu Bakar Assegaf aktif sebagai anggota DPR RI dari Partai Demokrat. Namun pada Pileg serentak 2019 kemarin SAA dikabarkan tidak lagi duduk di senayan, ia digantikan rival separtainya, H Achmad.

5. Turyono

Turyono adalah Anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang masih aktif. Ia mengenyam pendidikan mulai dari Sekolah Dasar (SD) hingga SMA di Siak. Dilanjutkan S1 di Jakarta. Dan saat ini ia TNI aktif di Kesatuan Laksus Kramat 7 Jakarta.

6. Suhartono

Sosok Suhartono tak asing lagi bagi masyarakat kabupaten Siak. Selain pernah menjadi calon Bupati pada Pilkada 2015 melawan Syamsuar - Alfedri, ia juga pernah duduk sebagai anggota DPRD Siak selama 2 periode dari Dapil 3 Tualang asal Partai Bulan Bintang (PBB).

Namun pada Pileg serentak 2019 beberapa waktu lalu, Suhartono mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI dari Partai Demokrat, tapi tidak terpilih.

7. Androy Ade Rianda

Sebagai anggotan DPRD Siak yang aktif yang kembali terpilih pada Pemilu 2019 lalu, politisi Gerindra ini dinilai punya kans besar untuk menang Pilkada Siak mewakili masyarakat kecamatan Tualang. Untuk diketahui, kecamatan Tualang merupakan kecamatan yang memiliki basis suara terbesar di kabupaten Siak.

Jika dibanding beberapa kecamatan lainnya, Kecamatan Tualang masih lebih besar jumlah pemilihnya dibanding 6 kecamatan yang ada di Dapil 1 (Kecamatan Siak, Bunga Raya, Sabak Auh, Sei Apit, Pusako, dan Kecamatan Mempura).

#politik

Index

Berita Lainnya

Index