BKPSDM Segera Umumkan Klarifikasi Pelamar Sanggahan CPNS

BKPSDM Segera Umumkan Klarifikasi Pelamar Sanggahan CPNS
Masykur Tarmizi

PEKANBARU - Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Pekanbaru bakal mengumumkan klarifikasi jumlah pelamar yang melakukan sanggahan terhadap persyaratan administrasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru.

Klarifikasi ini akan diumumkan pada hari Kamis (26/12) mendatang, sembari menunggu hasil dari verifikasi pemenuhan syarat administrasi CPNS Pemko Pekanbaru yang dilakukan oleh tim verifikasi BKPSDM.

"Dari 1.444 Pelamar CPNS Pemko Pekanbaru yang melakukan sanggahan, maka hari Kamis (26/12) akan kita umumkan klarifikasinya," kata Kepala BKPSDM Kota Pekanbaru, Masykur Tarmizi.

Masykur mengatakan dari 1.444 pelamar yang sanggahan tersebut maka ada kemungkinan yang akan memenuhi memenuhi syarat sehingga bisa dinyatakan lulus dalam persyaratan administrasi dan mengikuti ujian kompetensi dasar.

"Ada yang bisa kita kategorikan akan memenuhi syarat dan ada juga yang tidak. Itu tergantung nanti dari hasil verifikasi kita dan kita tengok dulu masalahnya apa dan kita teliti lagi," kata Masykur.

Diketahui sebelumnya, adapun total jumlah pelamar CPNS Pemko Pekanbaru berjumlah 19.633 orang. Jumlah pelamar yang memenuhi syarat mencapai 16.588 orang, dan tidak memenuhi syarat 3045 orang.

Dari 3045 orang yang tidak memenuhi syarat tersebut, maka BKPSDM telah memberi kesempatan untuk melakukan sanggahan. Terdapat hanya 1.444 orang yang melakukan sanggahan, dan tidak melakukan sanggahan berjumlah 1.601 orang. 

Berita Lainnya

Index