Kinerja M Noer Jadi Sorotan, DPRD Minta Walikota Firdaus Bersikap

Kinerja M Noer Jadi Sorotan, DPRD Minta Walikota Firdaus Bersikap
Irman

PEKANBARU -- Dinilai tidak dapat berkoordinasi dengan maksimal, baik di DPRD Kota Pekanbaru maupun internal Pemko Pekanbaru, kinerja Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Kota Pekanbaru kini menjadi sorotan. Mantan Sekretaris Daerah yang didemosi ini bahkan selalu mangkir saat legislatif memanggilnya untuk Hearing atau Rapat Dengar Pendapat. 

"Ini sudah menjadi pembahasan kita di Komisi III dan kami sangat menyayangkan hal itu. Setiap kali dipanggil hearing mesti sudah menghabiskan masa cutinya, yang bersangkutan tidak pernah hadir untuk berkoordinasi khususnya masalah Covid-19, " kata anggota komisi III DPRD Kota Pekanbaru, Irman Sasrianto kepada wartawan Senin (19/10/2020).

Disampaikan Irman, saat Dinas Kesehatan di hearing selalu saja mengirimkan perwakilan yang jelas tidak bisa memberikan kebijakan, apalagi saat ini Pemko Pekanbaru fokus dalam penanganan dan anggaran Covid-19. "Dari sikap ini, tentunya Walikota Pekanbaru, Firdaus harus bersikap tegas," imbuh politisi PAN ini.

Dari informasi internal yang dirangkum mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pekanbaru 4,5 tahun yang didemosi ini tidak pernah hadir mengikuti rapat penting yang dipimpin Walikota, Wakil Walikota hingga Pj Sekda Pekanbaru.

“Iya beliau sudah masuk kantor, tapi informasinya tak ada melapor Walikota Pekanbaru selaku pimpinannya, ” kata sumber seorang satu ASN Pemko Pekanbaru yang meminta namanya tak disebutkan.

M Noer dilaporkan tidak pernah hadir dalam rapat penting yang diagendakan Pemko Pekanbaru. Dan juga tak terlihat saat Pj Sekda Pekanbaru Muhammad Jamil melakukan inspeksi ke Rumah Sakit Daerah (RSD) Madani Pekanbaru. Dalam kesempatan itu, Pj Sekda hanya didampingi Dirut RSD Madani, David Oloan dan Sekretaris Diskes, Zaini Rizaldy Saragih.

Termasuk juga, M Noer tak terlihat saat Walikota Firdaus memimpin rapat soal Pembatasan Sosial Berskala Mikro (PSBM) di Kota Pekanbaru. Padahal rapat penting ini dihadiri seluruh Forkompinda. Sementara dari Diskes Pekanbaru hanya mewakilkan Sekretarisnya yakni Zaini Rizaldy Saragih.

“Setiap ada agenda penting, yang bersangkutan selalu mewakilkan ke Sekretaris. Bahkan saat rapat percepatan soal RSD Madani dan PSBM juga tak datang. Padahal itu rapat-rapat penting tapi yang bersangkutan tidak pernah datang maupun mengikuti rapat teknis,” tegas sumber ASN tadi. 

Berita Lainnya

Index