500 ASN Pemda Pelalawan Lakukan Vaksinasi

500 ASN Pemda Pelalawan Lakukan Vaksinasi

PELALAWAN- Sekitar 500 Aparatur Negeri Sipil (ASN) di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemdakab) mengikuti vaksinasi yang ditaja oleh Dinas Kesehatan (Diskes) Pelalawan. Kegiatan itu difokuskan di Aula Auditorium lantai III kantor bupati Pelalawan, Rabu (4/8/2021).

Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Pelalawan, Tengku Mukhlis mengungkapkan pemerintah Pelalawan melaksanakan penyuntikan vaksin kepada ASN agar bisa memutus mata rantai penularan COVID-19.

Sebab menurutnya, ASN yang setiap waktu, berinteraksi dengan masyarakat dan sering memasuki daerah rawan atau daerah berisiko sangat rentan tepapar COVID-19. Untuk itu harus dicegah.

"Ini adalah sebagai bentuk upaya kita, untuk mencegah penyebaran COVID-19 di Pelalawan. Selain itu juga untuk meningkatkan imun tubuh bagi para ASN," ujar Sekkda.

Sekkda Tengku Mukhlis menambahkan, setelah pelaksanaan Vaksinasi ini, akan dilakukan kembali vaksinasi tahap kedua berikutnya.

Sementara Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Kabupaten Pelalawan, Asril, M.Kes mengatakan, rencananya sebanyak 500 PNS akan disuntik vaksin Covid-19. "Vaksinasi itu ditargetkan untuk 500 orang ASN dan masyarakat," terangnya.

Berdasarkan data laporan vaksinasi Covid-19 Kabupaten Pelalawan, sebanyak 27.932 warga Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau telah disuntik vaksin Covid-19 dosis pertama terhitung sejak 14 Januari hingga 4 Agustus 2021.

Sedangkan warga yang telah disuntik vaksin Covid-19 dosis kedua, sebanyak 21.668 orang. Vaksinasi dibagi dalam beberapa kelompok umur.***(adv)

Berita Lainnya

Index