Bahas RPJMD & APBD, Gubernur Rapat Bersama unsur Pimpinan DPRD Riau

Bahas RPJMD & APBD, Gubernur Rapat Bersama unsur Pimpinan DPRD Riau
Gubri -wagubri bersama Ketua DPRD Riau dan unsur waka DPRD Riau rapat bahas RPJMD & APBD P.

CELOTEHRIAU.COM- Gubernur Riau Syamsuar, beserta Wakil Gubernur Edy Natar Nasution melakukan rapat bersama unsur pimpinan DPRD Riau, Kamis (13/6/2019).

Hadir dalam pertemuan tersebut Ketua DPRD Riau Septina Primawati,  wakil ketua, dan unsur pimpinan fraksi.

Wakil Ketua DPRD Riau Kordias Pasaribu membenarkan pertemuan tersebut. Kepada wartawan politisi PDIP itu mengatakan pertemuan itu merupakan kali pertama sejak lima tahun periode DPRD Riau 2014-2019.

"Rapat kali ini sebagai bentuk permulaan dari memulai pemerintahan yang baru. Tahun 2019 ini merupakan tahun yang spesial dari 4 tahun sebelumnya, kita membahas RPJMD Gubernur baru, APBD Perubahan, APBD murni 2020. Akan tetapi di tahun ini pula masa jabatan anggota DPRD Riau sudah habis bulan September mendatang. Dan ini juga baru mulai pemerintahan gubernur baru. Jadi ini yang dibahas," papar Kordias.

Kordias mengatakan, pada bulan September nanti adalah masa transisi anggota DPRD Riau terpilih, jadi perlu adanya pertemuan untuk membahas hal-hal yang dianggap perlu.

"Persiapan menghadapi situasi yang baru ke depan, kemudian kita juga ingin mencairkan hubungan antara kedua lembaga, artinya jika eksekutif dan legislatif sudah baik, kompak, identik daerah juga akan beriringan memnuat sesuatu yang baik. Jadi pertemuan ini merupakan langkah yang baik," tukasnya

 

#riau

Index

Berita Lainnya

Index