PEKANBARU, celotehriau.com -- Pada laga ke lima kompetisi Pegadaian Liga 2 Indonesia musim 2024/2025, kontra Dejan FC di Stadion Kaharuddin Nasution Rumbai, Rabu (2/10/2024) PSPS Pekanbaru tampil tanpa pemain andalan di lini belakang Douglas Cruz.
Pasalnya pemain asal Brasil ini absen akibat akumulasi kartu. Sehingga Pelatih PSPS Pekanbaru Aji Santoso dan jajarannya harus memutar otak untuk mendapatkan pemain pengganti yang cocok berduet dengan Maman Abdul Rahman di posisi bek tengah.
Ada beberapa nama yang sudah disiapkan dan dianggap layak menjadi starter kala menjamu Dejan FC nanti.
1. Fafa Sheva Rustanto sudah di coba pada 3 pertandingan, kontra Persikabo 1973 menggantikan Maman Abdul Rahman di dua menit terakhir. Kemudian menjadi starter saat bertandang ke PSKC Cimahi dan menggantikan Faris Adit Saputra sebagai gelandang bertahan.
Pemain kelahiran 2005 ini dengan tinggi 178 cm dianggap layak menggantikan posisi Douglas. Namun minusnya, Fafa belum pernah diturunkan menjadi starter di posisi bek tengah.
2. Iman Fathurohman. Pemain Kelahiran Bandung, 31 Mei 1994 ini sudah dipercaya coach Aji Santoso saat PSPS mempecundangi Persikota Tangerang di Stadion Benteng Reborn. Penampilannya selama 47 menit menggantikan Maman Abdul Rahman cukup bagus mengawal pertahanan Askar Bertuah.
Karena itu kemungkinan besar mantan pemain Persija Jakarta yang aslinya berposisi sebagai gelandang bertahan ini bakal mengisi pos yang ditinggalkan Douglas.
3. Ada nama Afiful Huda. Pemain kelahiran 19 Februari 1991 ini bisa menjadi alternatif lainnya. Namun sayang sampai pekan keempat mantan pemain Riau Pos FC yang sempat merumput di PSMS Medan ini belum pernah masuk dalam daftar susunan pemain (DSP).
Kendati demikian pemain lokal Riau berusia 33 tahun ini masih dianggap layak menjadi benteng pertahanan PSPS Pekanbaru kala bentrok kontra Dejan FC 2 Oktober 2024 nanti.
Terkait absennya Douglas Cruz, Head Coach Aji Santoso kepada celotehriau. com mengaku akan melihat perkembangan seluruh pemain sampai mendekati hari H. " Kita lihat dulu perkembangannya mas, " singkatnya.
Sebagaimana diketahui, dalam empat laga musim ini, PSPS Pekanbaru sudah mengantongi 8 kartu kuning. Terbanyak adalah pemain belakang asal Brasil Douglas Cruz mengantongi 3 kartu dan absen pada pertandingan kelima. Disusul legiun asing asal Kolombia John Edi Mena Perez sebanyak 2 kartu kuning. Lalu masing-masing satu kartu kuning di koleksi, kapten tim Omid Popalzay, Ahmad Birrul Walidain dan Faris Adit Saputra. (***/YAQ)