Lusa, KONI Riau Gelar Rakerprov Tahun 2021

Lusa, KONI Riau Gelar Rakerprov Tahun 2021
Ketua OC Rakerprov KONI Riau saat memimpin rapat persiapan rekerprov KONI Riau di Sekretariat KONI Jalan Gajahmada ( Celotehriau.com/YW)

CELOTEH RIAU--Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Riau akan menggelar Rapat Kerja Provinsi secara virtual dan tatap muka (fisik) di Hotel Grand Central Jalan Sudirman, 9-10 April 2021 mendatang.

Rapat kerja provinsi KONI Riau ini akan diikuti, 12 KONI Kabupaten/ Kota, 54 Pengprov cabang olahraga  dan Badan Fungsional keolahragaan yang menjadi anggota KONI.

Ketua Organizing Committe Muhammad Yunus menuturkan, rakerprov ini digelar sesuai AD /ART KONI pasal 33 ayat 4.Namun karena saat ini dalam masa pandemi maka rapat tetap mengedepankan disiplin protokol kesehatan yang ketat.

"Rakerprov KONI Riau ini akan diikuti dua orang utusan KONI Kabupaten/Kota, pengprov cabor dan badan fungsional. Kecuali pengurus KONI kabupaten Kota, dari dua perwakilan,  satu orang setiap pengurus cabor dan badan fungsional mengikuti rapat secara fisik dan satu orang secara virtual" kata pria yang merupakan anggota kepolisan bertugas di Polda Riau ini.

Pria berpangkat bunga melati dua ini menerangkan ada beberapa agenda penting dalam Rakerprov 2021 ini. Antara lain, pertanggung jawaban dan laporan program kerja 2020, kemudian penyusunan program kerja KONI Riau 2021 terutama persiapan menuju PON XX di Papua.Lalu ekspose Kabupaten Kuantang Singingi selaku tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi Riau tahun 2022.Dan terakhir penerimaan anggota baru KONI Riau.

"Yang jelas ada 5 agenda penting yang akan dibahas dalam Rakerprov KONI Riau tahun 2021 ini Dan saya selaku Ketua  OC mengimbau seluruh peserta wajib menjalankan protokol kesehatan selama kegiatan," katanya.

Terpisah Sekum KONI Riau Deni Ermanto mengakui, Rakerprov KONI 2021 ini merupakan agenda penting yang harus dijalankan sesuai AD ART KONI menatap PON XX di Papua dan Porprov Riau 2022 di Kabupaten Kuansing.Dimana salahsatunya agenda pentingnya adalah penerimaan Anggota Baru KONI Riau.

"Saat ini ada 7 pengprov cabor yang mengantri masuk menjadi anggota KONI Riau. Dan rencananya besok kita akan mengundang pengurus cabornya untuk melakukan verifikasi kelengkapan administrasinya. Dan jika sudah lengkap , inilah yang akan diajukan pada Rakerprov untuk mendapatkan persetujuan dari peserta Rakerprov KONI Riau 2021," imbuhnya.

Ketujuh pengprov cabor olahraga itu adalah, PBFI ( Persatuan Binaraga dan Fitness Indonesia), PABSI ( Persatuan Angkat Besi Seluruh Indonesia ), PABERSI ( Persatuan Angkat Berat Seluruh Indonesia), ABTI ( Asosiasi Bola Tangan Indonesia), IBA MMA (Ikatan Beladiri Amatir Mixed Martial Art), MPI ( Modern Penthatlon Indonesia) dan E -Sports.

 

#Sport

Index

Berita Lainnya

Index