Cetak Penjaga Gawang Hebat, Legenda PSPS Dirikan Pekanbaru Goalkeepers1

Cetak Penjaga Gawang Hebat, Legenda PSPS Dirikan Pekanbaru Goalkeepers1

CELOTEH RIAU--PGs1 (Pekanbaru Goalkeepers)  resmi dilaunching Senin (11/10) di Lapangan Alfa Cipta Karya Panam oleh Ketua Askot PSSI Pekanbaru Edwar Riansyah SE MM.

Tapi tahukah anda apa itu PGS1?Pekanbaru Goalkeepers1 adalah wadah pembinaan mental teknik skill dan taktikal usia dini  khusus bagi penjaga gawang yang bercita-cita menjadi pemain profesional.PGs1 didirikan oleh legenda penjaga gawang PSPS Riau Tharjaki Lubis.

Dalam mencetak para penjaga gawang usia muda di Pekanbaru Riau, pria kelahiran Natuna 10 Oktober 1974 yang sejak berusia 15 tahun sampai pensiun diusia 37 tahun ini dibantu dua rekannya Lufti Yasin Rangkuti dan Fance Hariyanto  yang juga merupakan mantan penjaga gawang Asykar Bertuah.

Tharjaki  Lubis menuturkan, alasan mendirikan adalah untuk  memperbaiki teknik dasar Goalkeeper usia dini dan menyempurnakan teknik dan skill kiper di usia lanjutannya U-15 keatas siap bermain di Liga 3, Liga 2, Liga 1 bahkan membela Garuda.

"PGs1 mungkin adalah yang pertama di Sumatera bahkan Indonesia yang menjadi wadah pelatihan kiper usia muda diluar academy ataupun sekolah sepakbola," kata Tarjaki kepada celotehriau.com.

PGs1 kata Tharjaki didirikan juga karena fakta dilapangan banyaknya sekolah sepak bola, tim amatir maupun  liga 3 tidak memiliki tenaga pelatih penjaga gawang  yang berlisensi dan mempunyai pengalaman sebagai penjaga gawang  di kasta liga tertinggi di Tanah Air.

Tharjaki mengapresiasi  atas dukungan Ketua Askot PSSI Pekanbaru Edwar Riansyah, Ketua  SSB Junior PTPN 5, H Mula Ottmar Harahap dan FAT Sports sebagai salahsatu sponsor apparel PGs1.

"Kehadiran Ketua Askot PSSI, Ketua SSB Junior PTPN5 dan pihak sponsor yang mempercayai PGs1 menjadi penyuntik semangat bagi dirinya dan kawan-kawan mencetak penjaga gawang hebat untuk Riau," jelasnya.

PGs1 terang Jhaki, juga bakal 
memberikan beasiswa bagi penjaga gawang yang mempunyai bakat serta semangat untuk  menjadi penjaga gawang .

"Jujur,   banyaksekolah sepak bola  di Pekanbaru dan Riau umumnya, siswanya  kurang berminat menjadi penjaga gawang, karena tidak adanya  pelatih penjaga gawang," sebutnya .

Sebagai mantan penjaga gawang profesional Tharjaki bermimpi dengan adanya PGs1, tiga -5 tahun tahun kedepan talenta muda Riau dan Pekanbaru khususnya muncul menjadi kiper hebat memiliki mental dan attitude yang bagus. Mereka bukan saja muncul menjadi penjaga gawang PSPS,  tim tim liga Indonesia bahkan timnas Indonesia ," celotehnya.

Karena itulah tak salah jika   PGs1 yang bermimpi besar ini  memiliki logo dengan warna hijau,.oranye, tulisan merah, line.putih dan back ground hitam.

Dimana warna hijau berarti talenta muda,.Orange artinya semangat menyala, lalu tulisan berwarna merah di Pekanbarugoalkeepers1 artinya mental yang kuat, line putih memiliki attitude yang baik serta  background hitam yang berarti mereka masih belom terlihat alias from zero to hero atau ajang pembuktian diri.

So, arti logo PGs1 adalah, talenta muda yang memiliki semangat dan mental yang kuat membuktikan diri dari bukan siapa-siapa menjadi pemain hebat andalan dengan tetap rendah hati , menghormati dan menghargai orang lain saat berada di puncak kejayaan.

Ya, saat launching tercatat sudah 22 penjaga gawang usia dini yang berasal dari SEab Junior PTPN5, Rajawali, PCSS dan Flamboyan sudah mendaftarkan diri menjadi bagian dari PGs1.

"Saat ini sudah 12 siswa  baik itu members dan partime.Merwka berasal dari beberapa sekolah sepak bola di Pekanbaru dan Kampar," jelasnya.

Lalu berapa biaya pendaftaran untuk berlatih di PGs1?"Untuk biaya masuk adalah sebesar Rp 500 ribu  dengan rincian, Rp 150 ribu untuk Jersey kiper PGS, Rp 150 ribu biaya registrasi dan  Rp 200 ribu biaya awal latihan perbulan.

"Kami juga membuka pendaftaran bagi penjaga gawang yang cuma partime .Biayanya sebesar Rp250 ribu .Dengan rincian Rp 150 ribubuntuk jersey  dan biaya Rp 100 ribu untuk  dua kali kehadiran dimana setiap pertemuan membayar Rp 50 ribu."

"Untuk homebase PGs1 menggunakan Lapangan Sepakbola di kawasan Sport Center PTPN5. Namun di dengan situasi terkini PGs1 menggelar latihan di Lapangan Alfa Cipta Karya .Jadi bagi pemain muda yang berminat menimba ilmu di PGs1 bisa langsung mendaftar ke tempat kami berlatih setiap hari .Jumat Sabtu dan Ahad," tutupnya(yaq)

 

#sepakbola

Index

Berita Lainnya

Index