Kadispora Dukung Olahraga Sepatu Roda Semakin Berkembang di Pekanbaru

Kadispora Dukung Olahraga Sepatu Roda Semakin Berkembang di Pekanbaru
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Pekanbaru, Zulfikri.

PEKANBARU - Meski tidak setenar seperti olahraga lainnya seperti futsal dan sepakbola, olahraga sepatu roda semakin berkembang di Kota Pekanbaru. Bahkan, keberadaan olahraga sepatu roda ini pun mendapatkan perhatian dari Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Pekanbaru, Zulfikri.

“Olahraga sepatu roda sekarang sudah menjadi primadona. Bahkan, sangat mudah dijumpai olahraga sepatu roda saat ini di Pekanbaru karena sering menggelar latihan di kawasan komplek perkantoran Tenayan Raya dan lokasi lainnya,” katanya.

Masih dikatakan Zulfikri, dengan telah dilantiknya Pengurus Persatuan Olahraga Sepatu Roda Seluruh Indonesia (Perserosi) Kota Pekanbaru masa bakti 2020-2024, dirinya berharap agar pembinaan atlet muda dapat terus dikembangkan dan lebih maju.

“Dengan pengurus baru kita sangat berharap pembinaan atlet sepatu roda di Pekanbaru terus berjalan dengan baik. Kami sangat berharap para atlet-atlet muda terbaik bisa datang dari Kota Pekanbaru,” bebernya.

Tidak hanya itu saja, dirinya juga berharap agar Perserosi menjadi organisasi sepatu roda yang profesional dan dapat maju melahirkan atlet-atlet sepatu roda yang berprestasi.

“Karena organisasi olahraga salah organisasi yang mengelola masa depan anak bangsa. Untuk itu saya berharap Perserosi menjadi wadah untuk mengelola atlet berprestasi,” tegasnya.

Sebelumnya, Kepala Dispora Provinsi Riau, Boby Rachmat berharap agar wadah olahraga sepatu roda di Pekanbaru dapat mandiri. Terkait dengan sarana dan prasarana, pihaknya membuka kesempatan bagi pengurus dan insan olahraga untuk memakai yang ada menjelang keinginan untuk memiliki Venue sepatu roda di Pekanbaru terwujud.

“Terkait dengan sarana dan prasarana, silahkan dicari nanti kita diskusikan dan kita manfaatkan untuk kemajuan atlet Perserosi Pekanbaru,” pungkasnya. (ADVERTORIAL)

Berita Lainnya

Index