Wakili Bupati Pelalawan, Asisten Fakhrizal Hadiri GNPIP di Pekanbaru

Wakili Bupati Pelalawan, Asisten Fakhrizal Hadiri GNPIP di Pekanbaru

PELALAWAN - Mewakili bupati Pelalawan asisten II bidang administrasi dan pembangunan H Fakrizal menghadiri kegiatan Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan( GNPIP ) Wilayah Sumatra 2024 yang di taja oleh Bank Indonesia dan di Buka Oleh Penjabat (PJ) Gubernur Riau (Gubri) SF Hariyanto. 

Kegiatan ini dipusatkan di Kota Pekanbaru tepatnya, di Jalan Naga Sakti Kecamatan Binawidya, Jumat (17/5/2024).

Dilokasi acara, tampak Asisten administrasi pembangunan Kabupaten Pelalawan mesra mendampingi PJ Gubri dengan penuh senyum dan semangat. 

Asisten Administrasi Pembangunan H. Fakhrizal. M. Si mengaku senang bupati Pelalawan yang diundang oleh Bank Indonesia menghadiri acara tersebut. 

"Alhamdulillah kita diundang dalam acara Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan( GNPIP ) Wilayah Sumatra 2024," ungkap H. Fakhrizal M. Si

Menurut Asisten Administrasi Pembangunan yang juga mantan Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Pelalawan tersebut Bupati Pelalawan selalu mengutamakan untuk menekan Inflasi agar pangan di Kabupaten Pelalawan. 

"Sesuai Instruksi Bupati Pelalawan selaku tim Satgas Inflasi Daerah agar selalu menekan Kestabilan Kebutuhan Pangan di Kabupaten Pelalawan," urainya.

Terakhir Bupati Pelalawan melalui asisten administrasi Pembangunan H. Fakhrizal M. Si juga mengingatkan agar seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) bekerja menekan Inflasi serta membantu perekonomian masyarakat Kabupaten Pelalawan melalui Program yang sudah ada. 

"Bupati Pelalawan juga berpesan agar seluruh OPD bekerja membantu masyarakat dalam meningkatkan perekonomiannya, bahkan bupati Pelalawan juga sudah membuat Program bantuan pinjaman dengan bunga nol persen di Bank Dana Amanah untuk pelaku usaha mikro kecil dan menengah," tandasnya.***

Berita Lainnya

Index