Wakili Bupati, Sekda Abdul Karim Hadiri Silaturahmi Dan Halal Bihalal Purna Bakti PNS dan ASN Kabupaten Pelalawan

Wakili Bupati, Sekda Abdul Karim Hadiri Silaturahmi Dan Halal Bihalal Purna Bakti PNS dan ASN Kabupaten Pelalawan

PELALAWAN-  Pj. Sekretaris Daerah (Sekda) Pelalawan H. Abdul Karim menghadiri acara silaturahmi dan halal bihalal Purna Bakti PNS dan ASN Pemerintah Kabupaten Pelalawan di Pekanbaru bertempat di Riau Garden Pekanbaru, Rabu (29/5/2024). 

HT Azmun Jaafar selaku pembina purna bakti PNS dan ASN Kabupaten Pelalawan dalam sambutannya, berharap agar kekompakan dan komunikasi antara para pensiunan PNS dan ASN Kabupaten Pelalawan tetap terjaga. 

"Alhamdulillah hari ini saya merasa bangga karena kita masih bisa berkumpul melaksanakan acara silaturahmi keluarga besar Kabupaten Pelalawan ini khususnya para purna bakti PNS dan ASN,” ucap T Azmun.

Bupati Pelalawan dimasanya, ini berharap silaturrahmi ini agar selalu dijaga. Sehingga kata Azmun menjadi setawar sedingin. 

“Kepada para pejabat di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Pelalawan, saya berpesan untuk teruslah berbuat sebaik mungkin demi masyarakat, sesuaikanlah pembangunan itu berdasarkan apa yang dicita-citakan masyarakat,” harapnya.

Bupati Pelalawan dalam pidatonya yang dibacakan oleh Pj. Sekda Kabupaten Pelalawan H. Abdul Karim menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Pelalawan sangat mengapresiasi kegiatan silaturahmi ini. 

"Saya sebagai pimpinan daerah sangat mengapresiasi acara halal bihalal ini yang ditaja oleh panitia khususnya pengurus Wheratama Kabupaten Pelalawan Tahun 2024.  Saya yakin dan percaya bahwa melalui kegiatan ini para pensiunan dan juga pemerintah daerah tetap menjaga silaturahmi sekaligus menyatukan tekad untuk selalu memberikan tenaga dan pikiran kita untuk mengantar Kabupaten Pelalawan Maju. Purna Bakti bukanlah suatu akhir dari pengabdian kita sebagai Pegawai Negeri Sipil, namun selagi kita masih bisa berbuat dan mempunyai niat baik untuk memberikan pikiran dan tenaga kepada lingkungan sekitar kita, apalagi untuk pembangunan daerah khususnya Kabupaten Pelalawan, maka usia dan status pensiun bukanlah suatu penghalang,” kata Sekda membacakan sambutan bupati.

Abdul Karim juga menyampaikan beberapa program kerja Bupati Pelalawan yang telah dilaksanakan seperti santunan kepada anak yatim serta janda tua. 

"Alhamdulillah, saat ini beberapa program prioritas yang dilaksanakan Bupati Pelalawan untuk mensejahterakan masyarakat telah dirasakan manfaatnya. Salah satunya adalah program bantuan yang diberikan kepada anak yatim di Kabupaten Pelalawan. Sampai hari ini sudah lebih dari 5.300 anak yatim yang telah mendapatkan bantuan sebesar Rp. 250.000/bulannya. Selain itu juga ada bantuan dana untuk para  lansia dan janda tua, marbot dan imam mesjid yang rutin juga diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Pelalawan,” jelas Pj. Sekda. 

"Tahun ini Bupati Pelalawan juga akan menghidupkan kembali program Magrib Mengaji dan khatam Al Qur'an bersama di mesjid-mesjid baik yang ada di kecamatan sampai ke pelosok desa. Harapannya agar masyarakat memiliki rasa kecintaan yang tinggi terhadap Al Qur'an dan semakin meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT.  Maka kami mohon doa kita semua mudah-mudahan dengan adanya kegiatan Magrib Mengaji dan Khatam Al Qur'an bersama ini tentu keberkahan dan ridho Allah mudah-mudahan hadir bersama-sama kita semua,” tutupnya.***

Berita Lainnya

Index