Pemko Pekanbaru Ajukan Bantuan Penambahan 8 Mobil Damkar ke Provinsi

Pemko Pekanbaru Ajukan Bantuan Penambahan 8 Mobil Damkar ke Provinsi

PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru melalui Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) mengajukan proposal pengadaan mobil pemadam kebakaran ke Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau.

Kepala DPKP Kota Pekanbaru Burhan Gurning mengatakan bantuan tersebut untuk pengadaan tahun depan.

"Untuk tahun depan memang kita ada mengajukan proposal ke provinsi. Di proposal tersebut kita minta mobil tangga, karena kondisi kota kita ini banyak gedung bertingkat. Untuk mobil tangga paling tidak 40 meter, kemudian mobil pemburu dan mobil suplai," ujar Burhan Gurning, Senin (21/8/2023).

"Kita minta ada 8 unit mobil ke provinsi. Hal ini supaya terpenuhi seluruh kecamatan, kalau hanya mengharapkan APBD Kota ya kita tahu ajalah kan," imbuhnya.

Disampaikan Burhan Gurning, untuk tahun ini pihaknya memang ada mendapatkan 2 armada dari anggaran Pemko Pekanbaru. Sehingga untuk saat ini total armada ada 17, sebelumnya hanya ada 15 unit dan karena ada tambahan 2 unit sehingga total ada 17 unit. Namun untuk kebutuhan masih kurang.

"Kalau untuk kebutuhan armada untuk melayani seluruh Kecamatan yang ada di Pekanbaru itu sekitar 30 unit. Makanya kita ajukan ke Provinsi untuk tambahannya. Mudah-mudahan disetujui," pungkasnya.

Berita Lainnya

Index