Bupati H Zukri Pantau Kondisi Banjir di Pangkalan Kerinci

Bupati H Zukri Pantau Kondisi Banjir di Pangkalan Kerinci

PELALAWAN- Disaat orang menikmati liburan bersama keluarga, namun bupati Pelalawan tetap bekerja ekstra memantau kondisi banjir, akibat luapan sungai Kampar Ahad (7/1/2024).

Kondisi banjir yang dipantau bupati H Zukri, Ahad kemarin, berada di berbagai di sejumlah titik di kota Pangkalan Kerinci. Diantaranya, memantau kondisi pengungsian menghuni tenda-tenda jalan koridor PT RAPP Km 8.

Warga yang mengungsi disini, merupakan warga desa Rantau Baru berdomisili dipinggir jalan koridor sebagian lagi warga yang berdomisili di perumahan sosial, dimana rumah-rumah mereka terendam banjir.

Untuk mengantisipasi kesehatan masyarakat, sebetulnya, pemerintah daerah sudah menyiapkan pengungsian layak termasuk memberikan fasilitas kesehatan bagi warga. Lokasi pengungsian layak ini memanfaatkan rumah dinas jabatan di Komplek perkantoran Bhakti Praja.

Dilokasi pengungsian ini, bupati H Zukri menanyakan satu persatu kondisi para pengungsian termasuk kondisi kesehatan mereka.

Lokasi berikutnya, yang ditinjau bupati H Zukri, jalan Sultan Syarif Hasyim merupakan jalan Pemda berubah menjadi sungai.

Dititik ini, bupati menyapa warga yang memang sedang asyik mandi-mandi.

Selain itu ia mengunjungi perumahan di Kampung Baru di Kelurahan Kerinci Kota, sejak beberapa pekan terakhir nyaris terisolir.***

Berita Lainnya

Index