Milad ke-30 Prodi Keperawatan UMRI, Beri Pelayanan Masyarakat hingga Donor Darah

Milad ke-30 Prodi Keperawatan UMRI, Beri Pelayanan Masyarakat hingga Donor Darah

PEKANBARU - Memperingati Milad Keperawatan ke-30, Program Studi Keperawatan Universitas Muhammadiyah (UMRI) menggelar berbagai kegiatan pelayanan kesehatan masyarakat.

Rangkaian kegiatan Milad ini terdiri dari berbagai kegiatan, di antaranya lomba Cerdas Cermat, Poster, Content Creator, Master Of Ceremony (MC) dan Publick Speaking yang mengundang beberapa Siswa siswi dan program studi yang ada di Universitas.

Selain itu, terdapat kegiatan pengabdian masyarakat berupa khitan berkah, berkerja sama dengan alumni. Kegiatan ini diselenggarakan di dua lokasi di antaranya di Masjid Syuhada Indragiri Hulu 26 Juni dan di Kelurahan Tuah Karya Kecamatan Tuah madani Pekanbaru pada 7 Juli 2024 lalu.

Bukan hanya itu, terdapat kegiatan donor darah yang berkolabosari dengan Generasi Baru Indonesia (GenBI) UMRI yang dilaksanakan pada 18 Juli 2024. Dengan 103 peserta yang mendaftar dan mendapatkan 69 kantong darah.

Serta mengadakan bazar sebagai bentuk rasa kepedulian dengan UMKM di UMRI, yang diselenggarakan dari tanggal 18-19 Juli 2024.
Di akhir akan diadakan hari puncak milad pada 25 juli 2024, yang akan mengadakan seminar kesehatan sebagai penutup rangkaian kegiatan Milad ke-30.

Katua Program Studi Keperawatan Pratiwi Gasril berharap dengan adanya kegiatan milad ini dapat mempererat silaturahmi, baik antar dosen tenaga didik, mahasiswa maulun alumni.

“Dengan adanya beberapa rangkaian kegiatan pengabdian masyarakat kami berharap seluruh masyarakat sehat dengan apa yang telah kami lakukan sesuai dengan motto kami, maju bersama sehat semua,” ungkap Pratiwi.

“Kami berharap, keperawatan UMRI bisa selalu mencetak perawat yang profesional, perawat yang bisa diandalkan dunia kerja dan bisa ditempatkan dimana saja sesuai dengan motto keperawatan,” harapnya.

Sebanyak 100 pendonor turut meramaikan dalam kegiatan donor darah. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran para mahasiswa dan juga masyarakat pentingnya menjaga kesehatan darah, salah satunya dengan donor darah secara rutin.

Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk membantu menyediakan pasokan bank darah untuk kebutuhan medis.

Ketua Komisariat GenBI UMRI Bambang Pratama Putra Hadi menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan donor darah ini, terutama kepada seluruh para pendonor yang antusias dan semangat untuk meramaikan kegiatan ini.

“Saya berharap kegiatan donor darah ini dapat menjadi agenda rutin yang terus digiatkan dimasa mendatang dan tidak hanya berhenti sampai disini saja. Semoga semakin banyak masyarakat yang sadar akan pentingnya donor darah dan turut berpartisipasi karena setetes darah kita bisa menjadi penyelamat bagi orang lain,” harapnya.

Ia juga menambahkan semoga kegiatan ini dapat menjadi bagian dari gaya hidup sehat dan wujud kepedulian kita terhadap sesama. Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian, kita bisa memberikan harapan baru bagi mereka yang membutuhkan.

Bupati HimaKep Watoina Toha terkesan dengan kegiatan donor darah yang begitu banyaknya calon pendonor yang ikut dalam kegiatan HimaKep Bersama GenBI UMRI.

“Semoga kegiatan donor darah ini tetap berjalan dengan baik dan semakin maksimal untuk kegiatan kedepannya,” harapnya.

Berita Lainnya

Index