Rantau Utara Targetkan Jadi Kampung KB dan Posyandu Rujukan

Rantau Utara Targetkan Jadi Kampung KB dan Posyandu Rujukan
Camat Rantau Utara Turing Ritonga saat menghadiri gerakan kampung KB. (Celoteh riau.com)

CELOTEH RIAU.COM(LABUHANBATU) - Camat Rantau Utara, Turing Ritonga, menargetkan wilayahnya menjadi Kampung KB dan Posyandu rujukan di Kabupaten Labuhanbatu.Melalui Kampung KB dan Posyandu, diharapkan kualitas kesehatan masyarakatnya terus meningkat secara terintegrasi. 

Hal itu ditegaskan Turing Ritonga, saat menghadiri gerakan Kampung KB dan Posyandu di Kelurahan Rantau Prapat Kota, Senin (3/2/2020) di Jalan Paindoan. Selain memberikan vaksin balita, Turing Ritonga juga membagikan hadiah kepada ibu-ibu yang aktif membawa balitanya ke posyandu secara rutin. 

"Posyandu yang selama ini melekat dengan timbangan dan vaksinasi, kita kembangkan berintegrasi dengan Kampung KB. Sehingga, kesehatan masyarakat semakin tinggi," tegas Camat Rantau Utara, Turing Ritonga disela kegiatan. 

Dipaparkannya, dengan pemantapan Kampung KB dan Posyandu, pihaknya memprioritaskan beberapa program pemerataan integrasi kesehatan hingga ke seluruh lingkungan. "Pentingnya revitalisasi Posyandu agar berkembangnya Kampung KB menjadi tolok ukur kesehatan masyarakat. Dengan begitu,  bentuk upaya kesehatan bersumber daya masyarakat semakin efektif," jelas Turing Ritonga. 

Dengan pengembangan Kampung KB dan Posyandu, lanjut Turing Ritonga,  program tersebut dipastikan efektif mempercepat penurunan angka kematian ibu dan anak. "Membentuk Kampung KB dan Posyandu seperti saat ini tidaklah mudah. Sebab,  Kampung KB dan Posyandu harus benar-benar yang dirintis sampai menjadi rujukan di Labuhanbatu. Untuk itulah diperlukan berbagai inovasi teknologi menekankan angka kematian ibu dan anak," urainya.

#Sumatera Utara

Index

Berita Lainnya

Index