Kadispora Riau Serahkan APD untuk Atlet Liga Berjenjang Provinsi Riau

Kadispora Riau Serahkan APD untuk Atlet Liga Berjenjang  Provinsi Riau
Kepala Dispora Riau, Boby Rachmat saat memberikan bantuan kepada para pengurus Liga Berjenjang Provinsi Riau di Aula Dispora Riau, Jum'at (19/6/2020). ISTIMEWA

CELOTEH RIAU.COM-- Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Riau, salurkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) dari Menpora RI kepada peserta Liga Berjenjang di Provinsi Riau, Jum'at (19/6/2020).

Penyerahan secara simbolis dilakukan oleh Kadispora Riau Boby Rahmat kepada koordinator Liga Berjenjang Provinsi Riau, Yuki Candra.

Kepala Dispora Riau, Boby Rachmat mengatakan, bantuan sebanyak 264 paket tersebut ditujukan kepada para atlet usia dini yang diserahkan secara simbolis ke Koordinator Liga Berbenjang.

"Kami (Dispora Riau red) menyambut baik dan mengapresiasi Kemenpora yang telah memberikan perhatian kepada Riau untuk peserta liga berjenjang. Semoga ini bermanfaat bagi para atlet," kata Boby.

264 paket APD tersebut, kata Boby, terdiri dari alkes seperti masker, hand sanitizer dan juga vitamin. Kepedulian Menpora patut diapresiasi. " APD ini akan diserahkan oleh  koordinator provinsi liga berjenjang  ke para atletnya langsung," ujarnya.

Pada momen penyerahan tersebut, Koordinator Provinsi Liga Berjenjang Riau, Yuki Candra memaparkan prestasi para peserta liga yang sudah menorehkan ragam prestasi.

Dalam beberapa tahun ini misalnya, sudah banyak anak Riau yang bisa mencapai seragam Timnas Indonesia di jenjang usia.

"Mereka adalah alumnus liga berjenjang. Di tahun 2019 ini ada empat anak Riau yang sudah mengenakan seragam Timnas," kata Yuki.

 


__

Berita Lainnya

Index