Banyak Jalan Berlubang di Pekanbaru, Ini Kata Kadis PUPR

Banyak Jalan Berlubang di Pekanbaru, Ini Kata Kadis PUPR
Kepala Dinas PUPR Pekanbaru, Indra Pomi Nasution

PEKANBARU (CELOTEHRIAU.COM) — Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru secara bertahap akan memperbaiki jalan di Pekanbaru yang rusak dan berlobang. Perbaikan secara bertahap ini dilakukan mengingat keterbatasan jumlah personil.

Selama ini, masyarakat Pekanbaru selalu mengeluhkan banyaknya ruas jalan di Pekanbaru yang rusak dan terkesan diacuhkan oleh Pemko Pekanbaru.

“Kita akui, di Pekanbaru masih banyak jalan berlobang dan rusak. Namun, meski banyak jalan rusak dan berlobang, tapi kami langsung lakukan perbaikan agar tidak ada jatuh korban,” kata Kepala Dinas PUPR Kota Pekanbaru, Indra Pomi Nasution, Senin (28/1/2019).

Indra Pomi melanjutkan, meski telah melakukan perbaikan, namun langkahnya menurunkan tim reaksi cepat belum bisa dilakukan secara menyeluruh. 

“Mana jalan yang belum kami, pasti akan dilakukan perbaikan. Namun, apa yang kami lakukan belum bisa menyeluruh karena kita lakukan secara bertahap," 

Terakhir Indra Pomi menyebutkan, untuk perbaikan jalan memang sudah dibagikan sesuai kewenangan baik Pemko Pekanbaru, pemerintah provinsi dan pemerintah pusat. 

“Seperti jika ada kerusakan dijalan nasional atau provinsi, kami harus koordinasi kepada mereka. Sementara untuk jalan yang menjadi kewenangan pemko Pekanbaru, kami bisa melakukan tindakan, tentu juga sesuai dengan aturan yang berlaku,” pungkasnya.

Berita Lainnya

Index