Babinsa Gelar Razia Gabungan Penegakan Disiplin PHB di Depan STC Pekanbaru

Babinsa Gelar Razia Gabungan Penegakan Disiplin PHB di Depan STC Pekanbaru
Serda Sumarsono saat mengenakan masker kepada warga yang melintas di depan STC Pekanbaru.

CELOTEHRIAU--Babinsa Kelurahan Sukaramai Pelda Herman Cokro dan Serda Sumarsono selaku pembina dan penjaga teritorial terus menjadi garda terdepan memerangi penyebaran virus corona di wilayah teritorialnya 

Kamis (22/10/2020, anggota Koramil 02 Kota ini bersama personil Kodim 0301/Pekanbaru, 
Staf Kecamatan Pekanbaru Kota, personil Polsek Pekanbaru kota, Satpol PP kota, Dishub Kota,.BNPB Kota menggelar razia gabungan penegakan disiplin protokol kesehatan dimasa Perilaku Hidup Baru (PHB) di Jalan Sudirman tepatnya di depan STC Pekanbaru yang berada dalam wilayah  RT 01.RW 03. Kelurahan  Sukaramai, Kecamatan  Pekanbaru Kota.

"Disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan menjadi kunci pengendalian penularan Covid-19," kata Pelda Herman Cokro didampingi rekannya Serda Sumarsono.

Kata Herman, warga masyarakat, diminta  kepatuhannya  untuk tertib dalam bermasker, mencuci tangan, dan menjaga jarak," sebutnya.

Babinsa selaku garda terdepan memberikan contoh dan sosialisasi pentingnya menerapkan 3M+1 H masyarakat agar masyarakat semakin konsisten menjadikan perilaku hidup sehat tersebut sebagai sebuah identitas baru.

"Giat pagi ini merupakan kampanye mencegah penularan wabah Covid-19 yang terus dilakukan pemerintah mengingat masih masifnya angka penularan Covid-19 di Pekanbaru ," jelas Herman 

Senada Serda Sumarsono menambahkan penegakan disiplin ini adalah dalam rangka Sosialisasi gerakan 3M+1 H sebagai identitas baru dalam aktifitas masyarakat.

"Tak bosan, kami selalu mengingatkan masyarakat untuk menjalankan 3M+1H.Memakai  masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan hindari berkerumun  harus  terus dilakukan guna mencegah penularan Covid-19," celotehnya, sembari menyebutkan 
menumbuhkan kesadaran perilaku hidup sehat ini memerlukan upaya yang cukup keras dan Babinsa bakal terus menyuarakannya untuk kesehatan bersama.

Dalampada itu, Wadanramil 02 Kota Lettu Azwir Amir SE berharap kepada masyarakat Pekanbaru khususnya Kecamatan Pekanbaru Kota untuk selalu saling menjaga agar kesehatan sesama.Karena ada yang terdeteksi ada orang tanpa gejala (OTG).

"Jadi protokol kesehatan ini adalah suatu kewajiban bagi masyarakat yang harus dilakukan.Sebab disiplinmu menjagaku disiplinku menjagamu.Ingin sehat, ingat 3M+1 H. Koramil 02 Kota Kodim 0301 Pekanbaru selalu menjadi garda terdepan dan mendukung pemerintah memerangi virus ini," tegasnya.

#serba serbi

Index

Berita Lainnya

Index