Makin Mengganas, Kasus Positif Covid-19 di Riau Bertambah 1.215 Orang

Makin Mengganas, Kasus Positif Covid-19 di Riau Bertambah 1.215 Orang

PEKANBARU - Kasus positif virus Corona (Covid-19) di Republik Indonesia (RI), Sabtu (24/7/2021), bertambah 45.416 orang. Dengan penambahan tersebut, total kasus positif virus Corona di Indonesia menjadi 3.127.826 orang.

Sementara untuk Provinsi Riau, pasien positif Corona bertambah 1.215 orang. Dengan demikian, total pasien Covid-19 di Riau berjumlah 86.993 orang sejak pandemi Covid-19 menyerang Indonesia.

Berdasarkan situs Kementerian Kesehatan RI, hari ini dilaporkan juga ada 39.767 pasien sembuh dari Corona. Dengan penambahan itu, maka pasien sembuh dari Corona di Indonesia menjadi 2.471.678 orang.

Khusus Provinsi Riau, pasien positif Covid-19 yang sembuh hari ini berjumlah 971 orang. Dengan demikian, total pasien sembuh di Negeri Lancang Kuning itu menjadi 75.955 orang.

Di sisi lain, pasien positif Corona yang meninggal dunia di Indonesia hari ini ada 1.415 orang. Dengan demikian, total pasien positif Covid-19 yang meninggal menjadi  menjadi 82.013 orang.

Sementara pasien Covid-19 di Provinsi Riau yang meninggal hari ini ada 34 orang, dengan demikian total 2.349 orang.

Berikut sebaran 45.416 kasus baru Corona di Indonesia, Sabtu (24/7/2021):

DKI Jakarta: 8.360 kasus

Jawa Barat: 7.587 kasus

Jawa Timur: 5.699 kasus

Jawa Tengah: 5.465 kasus

Banten: 2.328 kasus

Kalimantan Timur: 2.106 kasus

DI Yogyakarta: 1.628 kasus

Sumatera Utara: 1.276 kasus

Riau: 1.215 kasus

Bali: 1.057 kasus

Sumatera Selatan: 815 kasus

Sulawesi Selatan: 815 kasus

Kepulauan Riau: 692 kasus

Kalimantan Selatan: 690 kasus

Bangka Belitung: 594 kasus

Nusa Tenggara Timur: 509 kasus

Lampung: 499 kasus

Sumatera Barat: 428 kasus

Jambi: 396 kasus

Sulawesi Tengah: 388 kasus

Kalimantan Tengah: 380 kasus

Kalimantan Utara: 370 kasus

Kalimantan Barat: 287 kasus

Papua: 261 kasus

Bengkulu: 259 kasus

Sulawesi Utara: 246 kasus

Sulawesi Tenggara: 226 kasus

Aceh: 212 kasus

Sulawesi Barat: 141 kasus

Papua Barat: 125 kasus

Nusa Tenggara Barat: 114 kasus

Maluku: 92 kasus

Maluku Utara: 82 kasus

Gorontalo: 74 kasus. 

Berita Lainnya

Index