Babinsa Berikan Edukasi dan Motivasi Kepada Siswa Kelas 5 SDN 125

Babinsa Berikan Edukasi dan Motivasi Kepada Siswa Kelas 5 SDN 125

CELOTEHRIAU---"Adik-adik jangan takut untuk vaksinasi,  rasanya hanya seperti digigit semut.Apalagi, vaksin Sinovac sudah teruji aman dan halal untuk digunakan.

Hal itu diungkapkan Sertu Edy Priyanto saat memberikan edukasi dan motivasi kepada 30 orang siswa/i kelas 5  tentang vaksinasi di SDN 15 kelurahan Tanahdatar, Senin (31/1/2022)..

Edukasi gencar dilakukan TNI Polri dalam hal ini Babinsa selaku pembina teritorial, demi menyukseskan vaksinasi terhadap anak usia 6-11 tahun diwilayah teritotial.

Bersama Babinsa  Sertu Edy Priyanto dalam komsos kali ini  terlihat juga beberapa   tenaga kesehatan dari Puskesmas Pekanbaru Kota. 

Babinsa dan nakes ini disambut langsung Kepala Sekolah SDN 125 Pekanbaru Marwati SPd.

Pada kesempatan itu Babinsa menanyakan kepada para siswa  tentang surat izin dari orangtua.Sertu Edy meminta para  siswa agar tidak  percaya berita negatif tentang vaksin. Karena vaksinasi bertujuan  untuk memperkuat Immunity Herb, menciptakan komunitas baru yang kebal terhadap virus.

Namun begitu, ia mengimbau warga yang sudah vaksin agar tetap menjalankan disiplin protokol kesehatan dalam beraktifitas.

Kepala Sekolah SDN 125 Pekanbaru Marwati SPd mengucapkan terimakasih kepada nakes dan Babinsa yang memberikan gambaran dan motivasi tentang vaksinasi.

Pihaknya sekolah, sebutnya , sudah melakukan tahapan-tahapan persiapan untuk vaksinasi. Diantaranya dengan melayangkan surat persetujuan untuk orangtua.

" Vaksinasi bisa memperkuat herd Immunity bagi siswa sehingga kedepan pembelajaran aman dan lancar," tegasnya.

Berita Lainnya

Index