507 Panwascam se-Riau Dilantik, Ini Pesan Bawaslu

507 Panwascam se-Riau Dilantik, Ini Pesan Bawaslu

PEKANBARU - Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) se-Provinsi Riau sudah dilantik. Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Riau berpesan agar pengawas pemilu jangan menjadi penyebab cemas yang menjadi halangan.

Ketua Bawaslu Riau Alnofrizal mengatakan, seluruh pengawas Pemilu tingkat kecamatan (Panwascam) se-Riau dilantik. Di dalam satu kecamatan, ada tiga pengawas. Di negeri Lancang Kuning ini, ada 169 kecamatan.

"Artinya, 169 x 3 orang, ada 507 orang Panwascam dilantik dalam tiga hari berturut-turut. Mereka dilantik di kabupaten/kota masing-masing," kata Alnofrizal, Sabtu (29/10/2022).

Ia mengucapkan terimakasih kepada Bawaslu Kabupaten/Kota yang telah bertungkus lumus melakukan seleksi Panwascam di daerahnya masing-masing. Ada tenaga, pikiran dan emosi yang terkuras.

"Namun yakinlah semua akan baik terbalas," kata dia.

Ia berpesan kepada Panwascam yang terlantik, jadikan pengabdian ini sebagai ladang atau wadah torehan emas dalam kehidupan. Bukan malah menjadi penyebab cemas hingga menjadi halangan dalam meraih ketenangan.

"Bagi Panwascan yang sudah pengalaman, jadikan pengalaman guru terbaik untuk kerja-kerja tuntas pengawasan Pemilu. Dan bagi yang baru pertama kali jadi Panwascam, jadikan semangat baru menjadi energi hebat," kata dia.**

Berita Lainnya

Index