TUALANG -- Festival sepakbola U 12 Pancasona Abadi FC tahun 2023 yang diikuti 23 sekolah sepakbola dan dibuka Sekretaris Camat Tualang Andri Fauzar SSTP MSi telah usai , Ahad (13/8/2023).
SSB Minas berhasil menjadi pemuncak. Setelah menang adu penalti kontra PCSS 3-1.Sementara peringkat ketiga diduduki SSB Pratama Jaya Pelalawan yang menang 1-0 atas SSB Komala FC Dumai 1-0.
Selain menjadi juara pemain SSB Minas juga berhasil menyabet gelar top skor via 7 gol Afif dan pemain terbaik diraih Nathan dari Pratama jaya.
Peringkat satu sampai keempat berhak mendapatkan tropi, uang pembinaan dan piagam.
" Alhamdulillah, festival sepakbola U12 Pancasona Abadi FC yang digelar selama dua hari Sabtu-Ahad (12-13/8/2023), berjalan lancar meski selama dua hari pelaksanaan sempat molor akibat hujan yang cukup deras," kata Arinaldo Fernandes mewakili panitia pelaksana festival.
Ari menuturkan untuk tahun 2023 ini pihaknya hanya mempertandingkan kelompok usia 12 tahun ." Sebanyak 23 sekolah sepakbola berpartisipasi pada festival sepakbola tahun ini," sebutnya
Untuk diketahui pertandingan digelar dengan sistem setengah kompetisi dan 16 besar sistem gugur. Dimana setiap tim berisi 12 pemain dengan 7 pemain berada di lapangan.
Pada babak penyisihan waktu pertandingan 2x10 menit. Dan partai semifinal dan final 2x15enit.
Panitia juga berharap dari kompetisi ini sesuai fasenya di usia 10-13 tahun ini para pemain semakin berkembang skillnya.
"Kami berharap dari festival sepakbola usia dini membuat pembinaan di Kecamatan Tualang Kabupaten Siak semakin bergairah dan endingnya bisa menghasilkan talenta-talenta muda yang bakal menjadi pemain -pemain profesional lima atau enam tahun kedepan," pungkasnya.(***)