PEKANBARU -- H Syawaludin Hasibuan secara aklamasi terpilih menjadi Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Kerukunan Keluarga Besar Kisaran (KKK) Provinsi Riau periode 2023-2028.
Setelah secara aklamasi menunjuk sesepuh KKK Provinsi Riau ini pada Musyawarah Wilayah ke IV KKK Provinsi Riau yang digelar di Hotel Grand Central Pekanbaru, Ahad (27/8/2023 ).
Pada Musyawarah Wilayah Ke IV KKk Provinsi Riau tahun 2023 ini diihadiri sekitar 100 peserta yang berasal dari perwakilan Dewan Pengurus Pusat (DPP) KKK, 7 Dewan Pengurus Daerah Kabupaten /Kota, peninjau dan tamu undangan.
Ketua terpilih DPW KKK Provinsi Riau H Syawaluddin Hasibuan mengapresiasi kepada ketua panitia Junaidi Sinurat dan anggotanya atas terselenggaranya Musywil .Serta ucapan terimakasih seluruh peserta yang memberikan amanah untuk lima tahun kedepan memimpin paguyuban KKK Provinsi Riau yang sudah berdiri sejak tahun 2009 di Kota Pekanbaru Provinsi Riau.
"Terimakasih atas kepercayaannya, mohon dukungan seluruh pihak, karena DPW KKK Riau tidak ada apa-apa tanpa dukungan DPD KKK Kabupaten Kota Pekanbaru. Mari bersinergi membesarkan nama KKK di Provinsi Riau," kata H Syawaluddin Hasibuan
Dirinya pun berharap dengan terpilihnya dirinya untuk lima tahun kedepan seluruh warga perantauan Kisaran Asahan dan sekitarnya semakin kompak dalam memupuk persaudaraan di tanah perantauan.
"Musywil IV KKK Riau tahun 2023 ini adalah bukti bahwa KKK Provinsi Riau tetap eksis dan roda organisasi berjalan sesuai dengan AD /ART.Sesuai tema "Bulatkan Tekad melalui Musywil Membangun KKK yang Sehat, Kuat dan bermartabat," kata H Syawal saat menyerahkan secara simbolis KTA (Kartu Tanda Anggota ) kepada perwakilan DPD KKK Kabupaten Kota.
Senada H Hermansyah selaku sesepuh Senior KKK Provinsi Riau juga berharap Musywil KKK Provinsi Riau ini menjawab keraguan dan kebimbangan keberadaan paguyuban yang sudah berdiri sejak 2009 di Bumi Lancang Kuning.
"Kita masih ada dan KKK Provinsi Riau tetap eksis.Warga perantauan KKK Riau jangan lagi terkotak-kotak.Mari kita lanjutkan dan besarkan paguyuban ini secara sehat, kuat dan bermartabat," pungkasnya.
Untuk diketahui pada sesi pertama Musyawarah Wilayah KKK Provinsi Riau dimulai dengan pembacaan SK kepada 6 DPD Kabupaten wilayah Riau. dan Penggantian Antar Waktu utk DPD Kota Pekanbaru karena Ketua DPD KKK Kota Pekanbaru yang lama berhalangan .
Setelah itu dilakukan pernyataan sikap bersama dibacakan oleh Timbul Butar Butar Ketua DPD KKK Kabupaten Rokan Hilir yang merupakan ketua paling senior diantara 7 ketua DPD Kabupaten /Kota
Usai penyataan sikap, acara dilanjutkan dengan kata ambutan mewakili Pengurus DPD KKK Kabupaten Kota yang disampaikan oleh Ustad Hajrul Aswad dari DPD Pelalawan. Mewakili para ketua DPD KKK Kabupaten Kota,.ia berharap dan menitip pesan agar semua DPD KKK solid dalam menjaga keberadaan organisasi ini. Sesuai tema, KKK harus sehat, kuat dan mertabat, dan terhindar dari orang-orang yang tidak bertanggung jawab.
Selanjutnya setelah ishoma, acara memasuki sesi acara kedua dibuka resmi pleno pertama dipimpin Pemegang Mandat Drs H Hermansyah dan tim untuk mengadakan pemilihan Ketua DPW KKK.
Dalam pleno itu didengar semua saran dan usul dari DPD yang berharap KKK Provinsi Riau lebih solid dan lebih baik kedepan.Menjadi rumah besar bagi para perantau keluarga besar Kisaran dan sekitarnya
Akhirnya, secara aklamasi peserta Msuywil IV KKK Provinsi Riau menunjuk H Syawaluddin Hasibuan sebagai Ketua DPW KKK Riau periode 2023 - 2028.Dan berharap keberkahan acara Musywil ditutup dengan pembacaan doa oleh Ustad Jaharuddin dan dilanjutkan foto bersama dan bersalam- salaman sesama peserta Musywil.(***)