Pendaftaran Calon Dirut dan Direktur Pembiayaan BRK Syariah Diumumkan

Pendaftaran Calon Dirut dan Direktur Pembiayaan BRK Syariah Diumumkan

PEKANBARU - Tim Panitia Seleksi (Pansel) mengumumkan pendaftaran pengisian calon Direktur Utama dan Direktur Pembiayaan Bank Riau Kepri (BRK) Syariah.

Seleksi pimpinan BRK Syariah tersebut tertuang dalam Pengumuman Nomor 06/PANSEL/BRKS/2024 tentang Seleksi Calon Direktur Utama dan Direktur Pembiayaan BRK Syariah.

"Iya, pansel mengumumkan pendaftaran seleksi calon Direktur Utama (Dirut)dan Direktur Pembiayaan BRK Syariah," kata Ketua Tim Pansel Calon Direktur Utama dan Direktur Pembiayaan BRK Syariah M Job Kurniawan, Kamis (18/01/2024).

Job Kurniawan mengatakan, pendaftaran tersebut dibuka 18 Januari 2024. Kemudian berkas lamaran dikirim melalui pos (kilat khusus) cap pos mulai 19-26 Januari 2024.

"Untuk persyaratan lamaran calon Dirut dan Direktur Pembiayaan BRK Syariah dapat dilihat melaui biroekonomi.riau.go.id dan melalui website resmi BRK Syariah brksyariah.co.id," katanya.

Untuk diketahui, Gubernur Riau (Gubri) Edy Natar Nasution telah menetapkan tim pansel seleksi calon Dirut dan Direktur Pembiayaan BRK Syariah beberapa waktu lalu. Asisten II Setdaprov Riau M Job Kurinawan ditunjuk sebagai ketua tim panitia seleksi (Pansel).

Tim pansel tersebut beranggotakan Kepala Bapenda Riau Evarefita, Asisten II Setdaprov Kepri Luki Zaiman Prawira dan dua orang dari kalangan akademisi, yakni Prof Rita Anugerah dan DR Azharuddin.

Berita Lainnya

Index