Diresmikan Pj Ketua TP PKK Riau

Ratusan UMKM Sumringah Dapat Stand Bazar Gratis

Ratusan UMKM Sumringah Dapat Stand Bazar Gratis

PEKANBARU - Semarak budaya dan seni Melayu kembali menghiasi Bumi Lancang Kuning dengan digelarnya Gebyar Gernas Bangga Buatan Indonesia (BBI), Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI), dan Carnaval Lancang Kuning.

Dalam kegiatan tersebut, Pemerintah Provinsi (Pemprov) berupaya mendukung pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Riau dalam mempromosikan produknya. Setidaknya ada ratusan UMKM yang fasilitas booth gratis oleh pemerintah untuk meramaikan Gebyar BBI/BBWI tersebut.

Pj Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Riau Adrias Hariyanto saat membuka stand bazar UMKM mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu upaya yang dilakukan oleh pemerintah dalam rangka membangkitkan geliat ekonomi masyarakat, juga sebagai wadah promosi bagi para pelaku UMKM.

"Gernas ini merupakan salah satu kebijakan pemerintah dalam memberikan dukungan dan memberdayakan para pelaku UMKM,” kata Adrias, Jumat (03/05/2024).

Total sebanyak 308 UMKM mulai dari sektor kuliner, fashion, hingga ekraf hadir menjajakan dagangannya pada bazar tersebut. Tak hanya itu, beberapa Stakeholder terkait juga turut serta.

Di antaranya Kementerian Perhubungan RI, Bank Indonesia Perwakilan Riau, Otoritas Jasa Keungan Riau, Bank BRI, serta Pemerintah Kabupten/Kota se-Provinsi Riau.

"Selain itu bazar UMKM ini diisi oleh Pemerintah Kota Pekanbaru, yang mana melangsungkan rapat kerja dengan Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) Komisi Wilayah I sebanyak 25 booth," terangnya.

Adrias berharap para pelaku UMKM dapat mengambil kesemptan ini untuk terus meningkatkan kualitas produknya agar lebih unggul dan inovatif, sehingga dapat bersaing di pasar global.

Salah satu pemilik stand UMKM Coklat Juara, Nabil merasa senang dengan adanya stand gratis UMKM yang disiapkan Pemprov Riau dalam kegiatan BBI/BBWI.

"Kami di stand ini sudah disiapkan dari jam 8 pagi dan tutup sampai malam acara selesai. Stand UMKM ini nanti akan dibuka lagi hingga tanggal 5 Mei. Sebagai pelaku UMKM, saya senang bisa berjualan disini dari ribuan orang yang mendaftar," katanya.

Salah satu pengunjung, Rahma juga mengaku senang dengan adanya bazar UMKM, karena ia bisa menikmati beragam kuliner makanan dan minuman.

"Saya sebagai masyarakat Pekanbaru sangat bangga dengan adanya acara ini, selain pertunjukan hiburan yang megah dan meriah. Di sini juga disediakan stand UMKM kuliner yang nantinya ketika saya lapar bisa belanja," ungkapnya.

Usai membuka kegiatan bazar UMKM, Andrias didampingi oleh Pj Ketua TP-PKK Kota Pekanbaru, Raja Rilla Mustafa, dan Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM Provinsi Riau M Taufiq OH meninjau stand bazar UMKM.

Berita Lainnya

Index