Babinsa Serda Marzuki Aktif Ajak Warga Sukseskan Program Vaksinasi

Babinsa Serda Marzuki Aktif Ajak Warga Sukseskan Program Vaksinasi

CELOTEH RIAU--Babinsa Serda Marzuki selaku pembina teritorial wilayah pro aktif mengajak warga binaan menyukseskan program vaksinasi massal.

Seperti saat komsos pada Senin (12/7/2021), Babinsa aktif memberikan edukasi tentang vaksinasi yang bertujuan memberikan herd immunity agar terhindar dari covid-19.


Babinsa Serda Marzuki menuturkan  kegiatan Vaksinasi sebagai salah satu langkah Pemerintah Kota  dalam mencegah penyebaran wabah Virus Covid-19 yang saat ini sedang gencar dilakukan. Salahsatunya dengan bus vaksin keliling.

Serda Marzuki berharap  warga binaan tidak ragu dan khawatir untuk divaksin, karena Vaksin ini aman dan halal, serta tidak membahayakan bagi tubuh dan kesehatan.

Anggota Koramil 02 Kota ini menyebutkan keberhasilan pencegahan penyebaran Virus Covid-19,dapat dilakukan apabila masyarakat lebih peduli dan sadar akan bahayanya virus ini. 

Karena itulah Babinsa berharap masyarakat selalu mematuhi Protokol Kesehatan disetiap aktivitasnya sehari-hari, sehingga penyebaran virus ini dapat berkurang dan segera hilang.

“Kita berharap masyarakat tidak termakan isu hoax mengenai info yang beredar ditengah masyarakat tentang bahayanya vaksin Covid-19, karena semua itu tidak benar, berita Hoax tersebut sengaja  disebarkan oleh orang yang tidak bertanggung jawab, dan akan diambil langkah hukum ke depan apabila diperlukan,” tegasnya.

#serba serbi

Index

Berita Lainnya

Index