Gerak Cepat, PMI Pekanbaru Serahkan Bantuan Sembako ke Warga Terdampak Banjir Sungai Siak

Gerak Cepat, PMI Pekanbaru Serahkan Bantuan Sembako ke Warga Terdampak Banjir Sungai Siak

PEKANBARU - Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Pekanbaru memberikan bantuan kepada warga yang terdampak banjir di Jalan Arwana RT 03 Kelurahan Meranti Pandak Kecamatan Rumbai, Rabu (20/12/2023).

Adapun bantuan yang diserahkan mencakup kebutuhan pokok, seperti beras, telur, mie instan, minyak goreng, dan air mineral.

Ketua PMI Pekanbaru, Dr Abdul Jamal mengatakan, bahwa bantuan kemanusiaan tersebut merupakan inisiatif dari PMI Pekanbaru untuk mendukung Pemko Pekanbaru dalam membantu masyarakat kota.

Abdul Jamal menyampaikan bahwa banjir tidak hanya disebabkan oleh hujan, tetapi juga oleh pasang air sungai. Ia menegaskan pentingnya bersatu untuk mengatasi dampak bencana dan memberikan perlindungan kepada masyarakat yang membutuhkan.

"Saat ini, fokus kami adalah memberikan bantuan yang dibutuhkan oleh lebih kurang 25 keluarga terdampak. Semoga bantuan ini dapat memberikan sedikit kelegaan dan mengembalikan kehidupan normal bagi masyarakat," ujar Abdul Jamal.

Kegiatan ini, kata Jamal juga menjadi wadah untuk berkoordinasi antara pihak PMI, pemerintah setempat, dan tokoh masyarakat guna memastikan distribusi bantuan berjalan lancar.

Dengan semangat gotong-royong, upaya ini diharapkan dapat memberikan harapan dan kekuatan bagi masyarakat yang tengah menghadapi cobaan akibat bencana banjir di Kota Pekanbaru.

Dalam acara penyerahan bantuan, turut hadir beberapa tokoh masyarakat, termasuk Danramil Rumbai, Kapus Karya Wanita, perwakilan Kelurahan Meranti Pandak, RT, RW, dan Pengurus PMI Kecamatan Rumbai.

Berita Lainnya

Index