Besok Puncak Arus Balik, Ini Pesan Polda Riau

Besok Puncak Arus Balik, Ini Pesan Polda Riau

PEKANBARU  - Libur Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah hampir usai, pihak kepolisian memperkirakan bahwa puncak arus balik akan terjadi besok.

Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Hery Murwono menerangkan, bahwa untuk puncak arus balik libur Lebaran di Provinsi Riau kan terjadi besok hingga hari Senin.

“Untuk puncak arus balik diperkirakan besok sampai hari Senin,” kata Hery, Sabtu (13/4/2024).

Namun kata Hery, saat ini masyarakat Riau juga sudah berangsur melakukan arus balik. Kondisi di lapangan, terpantau arus mudik sudah mulai ramai untuk hari ini.

“Walaupun puncak arus balik diperkirakan besok, namun kondisi di lapangan hari ini juga sudah mulai ramai,” ungkapnya.

Ia mengimbau kepada masyarakat Riau untuk berhati-hati dan berkonsentrasi dalam berkendara saat balek ke asal masing-masing.

“Apabila capek, dianjurkan untuk istirahat terlebih dahulu. Dan selalu berhati-hati dalam berkendara untuk menghindari hal yang tidak diinginkan,” pungkasnya.

Berita Lainnya

Index