Dinilai Banyak Membawa Perubahan, IPP Dukung Muflihun Maju Pilwako Pekanbaru

Dinilai Banyak Membawa Perubahan, IPP Dukung Muflihun Maju Pilwako Pekanbaru

PEKANBARU - Ikatan Putera Pekanbaru (IPP) mendukung mantan Pj Walikota Pekanbaru dua periode Muflihun maju dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Pekanbaru yang akan digelar November 2024 mendatang.

Hal ini disampaikan Penasehat Ikatan Putera Pekanbaru H. Buchari Machmud. SH, Kamis (4/7/2024). Pria yang kerap disapa Datuk Panglimo ini menilai selama dua tahun kepemimpinan Muflihun sebagai Pj Walikota Pekanbaru, banyak perubahan yang signifikan.

"Kami menilai Muflihun banyak membawa perubahan untuk Pekanbaru. Ada banyak program prioritas yang sudah dijalankan," ujar mantan ketua IPP pada masanya ini, Kamis (4/7/2024).

Ia mengatakan Muflihun sosok yang pas dan sangat dibutuhkan masyarakat Pekanbaru saat ini.

"Banyak Program yang di masa kepemimpinan Muflihun tepat sasaran dan mengenai langsung kepada masyarakat. Meski di tengah keterbatasan kewenangan selaku Pj Walikota, namun ternyata bisa dilakukan. Itu banyak juga kan jalan yang diaspal, walau memang belum semuanya. Tapi itu sudah kita rasakan," Cakapnya.

Belum lagi soal beasiswa. Selama Muflihun menjabat, anak-anak Pekanbaru banyak yang mendapatkan beasiswa. Bahkan hingga kini program tersebut juga masih terus berlanjut.

"Berat memang, tapi selaku anak jati Pekanbaru asli ini menjadi beban dan tanggung jawab moril beliau kepada tanah tumpah kelahirannya. Dan kami yakin Pak Muflihun bisa membawa Pekanbaru ini menjadi lebih baik lagi," jelasnya.

"Kalau ada Pelita mengapa memakai cahaya lilin, kalau ada orang kita mengapa harus pilih orang lain," imbuh Datuk Panglimo.

Berikut ini beberapa prestasi yang diterima Muflihun selama menjabat sebagai Pj Walikota Pekanbaru:

Penghargaan Kota Layak Anak 2022 yang diberikan oleh Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan anak di Bulan Juni tahun 2022.

Selanjutnya di Bulan Agustus, Pemko Pekanbaru meraih dua penghargaan dari KPK yaitu kategori pemulihan dan penertiban aset tahun 2021.

Kemudian di Bulan September, Pemko Pekanbaru menerima penghargaan TPID Award 2021 sebagai Kota Berkinerja Terbaik dalam Pengendalian Inflasi di wilayah Sumatera.

Pada Bulan Oktober Pemko Pekanbaru meraih penghargaan penilaian kualitas pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) tahun 2021 kategori baik dari KASN.

Di bulan yang sama yaitu Oktober, Pemko Pekanbaru menerima penghargaan Anugerah Layanan Investasi (ALI) 2022 oleh Kementerian Investasi.

Selanjutnya di Bulan November, Pekanbaru meraih penghargaan Investmen Award kategori pelaksanaan kemitraan di bidang penanaman modal antar usaha besar dengan UMKM 2022.

Kemudian di Bulan Desember DPMPTSP meraih penghargaan peringkat 1 kategori A pelayanan prima dari Kemenpan-RB RI.

Di bulan yang sama yaitu Desember, Pekanbaru mendapatkan penghargaan Kota Terinovatif peringkat 2 pada ajang penghargaan Innovative Government Award 2022 yang diselenggarakan oleh Kementrian.

Prestasi lainnya yaitu tiga besar Pj kepala daerah terbaik di Indonesia dan menerima penghargaan Achievement Motivation Person dari Komisi Informasi (KI) Riau.

Selanjutnya menerima dua penghargaan APBD Award 2023, serta Penghargaan sertifikat Adipura.

Penghargaan sebagai Kepala Daerah Responsif dari CAKAPLAH.com

Penghargaan Terbaik 2 Penurunan Stunting di Riau

Bahkan di akhir masa jabatan Muflihun, Pemko Pekanbaru kembali meerima WTP dari BPK Riau

Berita Lainnya

Index