Hendry Munief :Kami Ini Partai Anak Muda, Butuh Nasehat Biar Tetap Baik

Hendry Munief :Kami Ini Partai Anak Muda, Butuh Nasehat Biar Tetap Baik
Ketua DPW PKS Riau Hendri Munief berjabat tangan dengan Ketua Harian LAM Datuk. Syahril Abu Bakar.(celotehriau/istimewa)

CELOTEH RIAU.COM--Ketua Umum DPW PKS Provinsi Riau H. Hendry Munief dan Jajaran pengurus silaturahim ke Lembaga Adat Melayu Riau, Rabu (15/1/2020) kemaren.

Rombongan diterima langsung Ketua Umum Dewan Pimpinan Harian Lembaga Adat Melayu Riau, Datuk Seri Syahril Abubakar.

Hendry menuturkan  silaturahim ini bertujuan menguatkan hubungan PKS sebagai Partai Islam, dengan Lembaga Adat Melayu yang juga diidentikkan dengan Islam.

Kata Hendry sebagai Partai Islam yang banyak dinaungi anak-anak muda, pengurus PKS perlu mendapatkan nasehat dari orang-orang tua yang ada di lembaga adat Melayu yang diakui di daerah Riau ini.

"Bagaimanapun, kita anak-anak muda yang bersemangat untuk menguatkan nilai-nilai Islam di Bumi Melayu ini, kami butuh nasehat dari orang tua kita yang ada di Lembaga Adat Melayu Riau ini" demikian ungkap Hendry dalam sambutannya membuka acara silaturahim. 

Senada Ketua Umu Dewan Pimpinan Harian LAM Riau Datuk  Syahril Abu Bakar menyebutkan PKS yang identik dengan partai dengan LAM sama-sama identik dengan Islam.

"Saya melihat PKS sebagai partai yang konsisten memperjuangkan Islam sama dengan Lembaga Adat Melayu yang identik dengan Islam," kata Syahril.

Acara silaturahim yang berlangsung dari pagi hingga siang, berjalan dengan sangat akrab dan bersahaja. Acara ditutup dengan saling berbalas pantun. 

Berita Lainnya

Index