Pemko Pekanbaru akan Usulkan KIT Masuk Proyek Strategis Nasional

Pemko Pekanbaru akan Usulkan KIT Masuk Proyek Strategis Nasional
Walikota Pekanbaru, Firdaus bersama Kepala DPP Pekanbaru, Ingot Ahmad.

PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru akan mengusulkan ke Pemerintah Pusat agar memasukkan Kawasan Industri Tenayan (KIT) ke dalam proyek strategis nasional.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (DPP) Pekanbaru Ingot Ahmad Hutasuhut mengatakan, saat ini pemerintah kota tengah meminta dukungan dari DPRD sebelum mengajukan usulan ke Pemerintah Pusat.

"Kita masih minta dukungan ke DPRD, agar DPRD dapat menyampaikan usulan KIT ini sebagai proyek strategis nasional," katanya.

Untuk memperjuangkan KIT sebagai proyek strategis nasional, terang Ingot, Walikota Pekanbaru juga mengajak DPRD berkonsultasi ke Kementerian Perindustrian dan Badan Koordinasi Penanaman Modal terkait KIT. 

"Setelah berkonsultasi dengan kementerian, kami akan melakukan konsultasi di internal dengan organisasi perangkat daerah terkait. Kami juga akan menindaklanjuti dengan rapat dengar pendapat dengan DPRD untuk memperkaya pengembangan kawasan industri dan konsepnya," ujarnya.

Menurut Ingot, Kawasan Industri yang terletak di Kecamatan Tenayan Raya tersebut sangat layak masuk dalam proyek strategis nasional mengingat kawasan dengan luas lahan 266 hektare itu memiliki nilai yang prospektif guna meningkatkan perekonomian dan pembangunan di Kota Pekanbaru. 

"Saat ini kita sudah mulai melakukan perencanaan untuk pembangunan proyek tersebut," pungkasnya. 

Berita Lainnya

Index