Kelurahan Simpang Empat Wilayah Percontohan Prokes, Ini Pesan Babinsa

Kelurahan Simpang Empat Wilayah Percontohan Prokes, Ini Pesan Babinsa

CELOTEHRIAU--Babinsa Koramil 02 Kota Peltu Andry Rasyid  mengimbau masyarakat untuk tetap mempertahankan  disiplin protokol kesehatan dalam beraktifitas karena wilayah kelurahan Simpang Empat merupakan area percontohan protokol kesehatan terbaik  di Kecamatan Pekanbaru Kota.

Hal itu ditegaskan Peltu Andry Rasyid usai mengikuti rapat koordinasi dengan Lurah Ilham Novlindo SSTP MSi, Bhabinkamtibmas Bripka Mukhtaruddin, dan Ketua RW 03 Dadang Antoni serta ketua RW 05 Indra Riawan di kantor lurah kecamatan Simpang Empat, Selasa ( 24/11/2021).

Pada rapat koordinasi itu kata Andry, disimpulkan bahwa seluruh elemen diminta bersinergi untuk mempertahankan predikat wilayah percontohan terbaik Prokes selama pandemi.

Intinya kata Andry seluruh elemen di kelurahan  ingin menjadikan wilayah kelurahan  Simpang Empat sebagai daerah percontohan penerapan protokol kesehatan di kecamatan Pekanbaru kota. 

Untuk itulah kata Andry Babinsa -bhabinkamtibmas akan rutin melakukan penertiban para pedagang dan pengunjung yang menggunakan sarana rekreasi dan olahraga yang berada di wilayah kelurahan.

Pada kesempatan itu Babinsa-bhabinkamtibmas dan seluruh perangkat RT/RW  kelurahan Simpang Empat mengimbau  kepada seluruh warga binaan khususnya pra lansia dan  lansia untuk segera melaksanakan Vaksinasi covid 19.

Berita Lainnya

Index