Derby Della Madonnina Milik Inter Milan

Derby Della Madonnina Milik Inter Milan

JAKARTA ? Inter Milan meraih kemenangan 2-0 atas AC Milan dalam laga pekan keempat Liga Italia di Stadion San Siro, Milan, Minggu (22/9/2019) dini hari WIB.

Milan yang berstatus sebagai tuan rumah mencoba tampil agresif sejak menit pertama, namun Inter tak ingin didominasi oleh lawan. Laga derbi pun menyajikan pertandingan yang cukup ketat.

Pada menit ke-10 Inter mendapat peluang setelah Rico Rodriguez melakukan backpass tak sempurna kepada Gianluigi Donnarumma. Gol nyaris terjadi, namun Donnarumma masih bisa membuang bola dan menghasilkan tendangan pojok.

Donnarumma kembali melakukan penyelamatan pada menit ke-18. Kali ini kiper timnas Italia itu mengamankan bola yang dilepas Romelu Lukaku.

Tiga menit berselang giliran Danilo D'Ambrosio yang memiliki peluang dari jarak dekat. Gelandang Inter itu gagal mengonversi peluang, bola hanya mengenai tiang.

Krzysztof Piatek membuat bola bersarang di gawang Inter pada menit ke-23, namun tidak mengesahkannya sebagai gol dan menilai Franck Kessie lebih dulu handball.

Wasit Daniele Doveri kembali menganulir gol pada menit ke-35. Kali ini Martinez yang membobol gawang Donnarumma dianggap berada pada posisi offside.

Setelah bermain imbang hingga turun minum, Inter kemudian membukukan keunggulan pada menit ke-49 melalui Marcelo Brozovic yang menuntaskan umpan tendangan bebas Stefano Sensi. Bola yang sempat mengenai kaki Kessie meluncur masuk ke gawang tanpa bisa diantisipasi Donnarumma yang sudah mati langkah.

Wasit sempat berkonsultasi dengan tim Video Assistant Refferee (VAR) untuk mengecek keterlibatan Martinez yang sudah berada dalam posisi offside. Dalam rekaman video terlihat Martinez tidak menyentuh bola dan angka di papan skor berubah menjadi 1-0 untuk Inter.

Setelah memimpin, Nerazzurri tampak percaya diri tampil menyerang. Peluang pun didapat melalui kolaborasi Barella, Sensi, Lukaku, dan Martinez.

Lukaku menjaringkan bola pada menit ke-78 setelah menuntaskan umpan dari Barella. Sundulan pemain asal Belgia itu tak mampu dihentikan Donnarumma.

Keunggulan dua gol La Beneamata bertahan hingga laga bubar. Inter pun mengemas kemenangan keempat dari empat laga. Mengantongi 12 poin, Inter menggeser Juventus yang meraih kemenangan 2-1 atas Hellas Verona.

Susunan pemain inti AC Milan:
Gianluigi Donnarumma; Andrea Conti, Mateo Musacchio, Alessio Romagnoli, Rico Rodriguez; Franck Kessie, Lucas Biglia, Hakan Calhanoglu; Suso; Krzysztof Piatek, Rafael Leao

Susunan pemain inti Inter Milan:
Samir Handanovic; Diego Godin, Stefan de Vrij, Milan Skriniar; Danilo D'Ambrosio, Nicolo Barella, Marcelo Brozovic, Stefano Sensi, Kwadwo Asamoah; Lautaro Martinez, Romelu Lukaku

Berita Lainnya

Index