Babinsa Sukaramai Bantu Rehab Rumah Warga Binaan

Babinsa Sukaramai Bantu Rehab Rumah Warga Binaan
celotehriau.com/yudiwaldi

CELOTEH RIAU.COM--Sinergitas terus dilakukan Bintara Pembina Desa untuk memberikan rasa kebersamaan dengan warga binaan.Seperti dilakukan Babinsa Kelurahan Sukaramai, Selasa (26/11/2019).

Pelda Herman Cokro  dibantu anggota Koramil 02/Kota Kodim 0301/Pekanbaru , membantu ikut merenovasi rumah seorang warga bernama Zamzami, yang tinggal di  RT 03 RW 07 di Jalan Haji Agussalim Kelurahan Sukaramai Kecamatan Pekanbaru Kota.

Keikutsertaan membantu warga ini bertujuan agar bisa lebih dekat dengan masyarakat dan masyarakatpun tidak merasa segan ataupun asing dengan Babinsa.

"Babinsa sebagai pembina teritorial ingin merasakan dan meringankan sedikit beban warga kurang mampu, yang tergolong Rumah Tidak Layak Huni (RTLH)," kata Pelda Herman Cokro.

Kata Herman, meskipun hanya  tenaga tapi memberikan makna hidup bertetangga, bermasyarakat di tengah-tengah  kehidupan orang banyak.

"Giat ini juga  menjadikan momen silaturrahim dan berkomunikasi sosial bagi Babinsa dan warga binaan di Kelurahan, karena bukan saja Babinsa tapi perangkat RW RT serta warga bersama-sama menyumbangkan tenaga dalam perehaban rumah ini," katanya.

Senada  Ketua RW 07 Iswandi Tanjung didampingi Ketua RT 02/07 Chandra, Ketua RT 03 /07 Darwin Daer mengapresiasi kegiatan yang diinisiasi Babinsa.

"Kedekatan antara TNI dan masyarakat kali ini diwujudkan dengan Goro merenovasi rumah bapak Zamzami. Kami sebagai bagian dari perangkat kelurahan berterimakasih Babinsa terus memiliki kepedulian terhadap warga binaannya. Semoga menjadi pahala bagi bapak Babinsa dan anggota Koramil 02 /Kota  ," jelasnya.

Disisi lain, Zamzami sang pemilik rumah mengucapkan terima kasih kepada Babinsa Koramil  02/Kota  yang telah meluangkan waktunya untuk membantu perbaikan rumahnyam." Semoga hubungan yang baik ini dapat berkah Yang Maha Kuasa dan bapak babinsa dan kawan-kawan diberikan kesehatan dan umur yang panjang," celotehnya.

#serba serbi

Index

Berita Lainnya

Index