Mir Bisa Ukir Sejarah Jika Juara Dunia 2020

Mir Bisa Ukir Sejarah Jika Juara Dunia 2020

CELOTEHRIAU---Pembalap Suzuki Joan Mir saat ini memimpin klasemen dan berpeluang menjadi juara MotoGP 2020. Dia bisa mencetak rekor jika benar-benar keluar sebagai juara dunia balapan motor bergengsi ini.

MotoGP 2020 menyisakan tiga balapan lagi. Yakni MotoGP Eropa, Valencia, dan Portugal dengan raihan maksimal 75 poin.

Situasinya memang belum bisa ditebak. Sebab di belakang Mir ada Fabio Quartararo, Maverick Vinalesm dan Franco Morbidelli. Dengan 25 poin untuk juara tiap seri, maka banyak hal bisa terjadi dan posisi klasemen bisa berubah setiap akhir balapan.

Faktanya Mir saat ini mengumpulkan poin paling banyak namun belum pernah sekalipun memenangkan seri di musim ini.


Akan tetapi jika Mir tetap di puncak dan tanpa kemenangan selama seri tersisa, itu akan menjadi pertama kalinya dalam sejarah juara MotoGP dimenangkan seorang pembalap tanpa sekalipun menjuarai seri.

Sejak musim perdana 1949 (ketika itu hanya ada enam seri balapan di kejuaraan dunia) tidak ada pembalap yang menjadi juara dunia kelas utama tanpa pernah memenangkan seri. Setidaknya seorang juara dunia memenagkan minimal dua kali juara seri.

Nicky Hayden adalah juara dengan kemenangan seri paling sedikit di era MotoGP empat tak. Dia cuma dua kali juara seri dalam perjalanannya ke mahkota juara pada 2006.

Juara dunia tanpa kemenangan balapan di grand prix adalah Emilio Alzamora (sekarang manajer Marc dan Alex Marquez) selama musim 1999 di kelas 125cc.

Mir memang belum pernah menjadi juara seri di musim 2020. Namun dia sering finis di lima besar.

Tercatat dia sembilan kali mencapai garis finis. Rinciannya tiga kali naik podium dua, yakni di MotoGP Austria, Emilia Romagna, dan Catalunya.

Lalu tiga kali meraih posisi ketiga di MotoGP San Marino, Aragon, dan Teruel.

Sisanya dia finish di posisi kelima di MotoGP Andalusia, posisi keempat di MotoGP Styria, dan posisi ke-11 di MotoGP Le Mans.

 

#Sport

Index

Berita Lainnya

Index