132 Pedagang Masih Belum Miliki TDP, DPP Bakal Cari Pengganti

132 Pedagang Masih Belum Miliki TDP, DPP Bakal Cari Pengganti

PEKANBARU (CELOTEHRIAU.COM) - Hingga saat ini masih ada sekitar 132 pedagang yang belum mengambil Kartu Tanda Daftar Pedagang (TDP) Car Free Day (CFD) Pekanbaru. 

Kepala Bidang Pasar Dinas Perdagangan dan Perindustrian (DPP) Kota Pekanbaru, Suhardi mengatakan masih banyaknya pedagang CFD yang belum mengambil Kartu TDP karena berbagi alasan. Salah satunya dikarenakan tidak lagi berjualan.

"Berdagang itu kan tidak selalu untung, bisa jadi dia merugi, jadi tidak jualan lagi saat ini," ujarnya.

Suhardi menegaskan, pihaknya akan segera menggantikan pedagang CFD yang tidak mengambil Kartu TDP dengan pedagang yang telah masuk ke dalam daftar tunggu.

"Kita akan segera gantikan dengan pedagang yang saat ini masuk ke dalam daftar tunggu. Dengan syarat pedagang tersebut telah mendapat tempat berdagang di arel CFD yang telah ditentukan," jelasnya.

Dari data yang ada, saat ini terdapat lebih kurang 400 pedagang yang berjualan di areal CFD yang telah ditentukan. Tepatnya di sekitar Jalan Cut Nyak Dien Pekanbaru.

Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru dalam hal ini DPP Pekanbaru, telah mewajibkan pedagang melakukan pendaftaran untuk mendapatkan Kartu TDP.

"Setiap kegiatan CFD, semua pedagang wajib memakai atau menggantung Kartu TDP nya sebagai identitas saat diperiksa oleh petugas," tambah Suhardi. 

Berita Lainnya

Index