Bungkam Antariksa 4-0, Rokan United Tantang Duri Galaxy Di Final LBU-14

Bungkam Antariksa 4-0, Rokan United Tantang Duri Galaxy Di Final LBU-14
Rokan United sang penakluk dari Negeri Seribu Suluk, Rokan Hilir (celotehriau.com)

CELOTEHRIAU.COM- Vini,vidi, vici, itulah semboyan Rokan United asal Kabupaten Rokan Hilir di perhelatan Liga Berjenjang Usia 14 seri Riau yang digelar di Stadion Universitas  Islam Riau, Marpoyan, 8-13 Juli 2019.

Tim besutan Asnaldi dan Anshori yang tak diunggulkan mampu menembus partai final.Dibabak semifinal, Kamis(11/3/2019) Antariksa asal Rokan Hulu dibungkam dengan skor telak 4-0.

Gol Wahyudi menit ke 24 dan 31, lalu  Roni Sodri menit ke 40 serta Rafli Muliam menit ke 46 membawa tim asal Negeri Seribu Kubah menantang Duri Galaxi yang menang adu penalti kontra Junior PTPN 5 dengan skor 4-3.

Ya, Rokan United pantas disebut sang penakluk raksasa. Sejak bermain di babak penyisihan grup C, Naldi Prayoga cs langsung membuat kejutan.Junior PTPN5 ditahan 1-1.Kemudian di laga kedua Persemar Muara Lembu dihempaskan 5-0.

Status runner up grup C membuat Rokan United harus berhadapan dengan juara bertahan tahun lalu PCSS.

Lagi-lagi Wahyudi cs mampu membalikkan prediksi. PCSS pun ditaklukkan dengan skor telak 3-0.

Namun, sayangnya keberhasilan tim yang pendanaannya cuma swadaya ini hanya dipandang sebelah mata Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir.

"Alhamdulillah bisa ke final.Kami sebenarnya tak memiliki target di turnamen ini. Karena ajang ini bagi kami sebenarnya hanya untuk ujicoba dan mental tanding anak-anak.Apalagi kami kesulitan pendanaan untuk bermain ke Pekanbaru," kata pelatih Rokan United  Asnaldi didampingi rekannya Anshori usai laga.

Beruntung, timpal Anshori Rokan Hilir memiliki mes, sehingga  untuk penginapan anak-anak menginap di mess milik Pemkab Rokan Hilir.

" Tapi kendalanya, untuk makan dan minum kami harus menyiasatinya. Daking sulitnya untuk minum saat pertandingan kami dibantu penjaga mes," celotehnya.

Bahkan, untuk berangkat ke Pekanbaru Robi Sodri dan kawan-kawan harus urunan uang agar bisa mengikuti turnamen ini."Harapan kami, ada perhatian dari KONI, Dispora dan Pemkab, karena kami membawa nama kabupaten," tegas Anshori.

Sementara Kordinator Provinsi U 14 Syafrizal Buya menyebutkan, pertandingan LBU-14 sudah mendapatkan dua tim terbaik.Duri Galaxi dan Rokan United."Dua tim ini yang akan bersaing merebuy satu tiket ke seri Nasional, " kata Buya.

Nah, jika dilaga final  Sabtu (13/7/2019) nanti dewi fortuna memihak ke Rokan United, sangat pantas tim asal Kabupaten Rokan Hilir disebut tim penakluk raksasa.

#sepakbola

Index

Berita Lainnya

Index